Beranda Gaya Hidup Dalam Meningkatkan Kreativitas Anak, Mahasiswa PMKM Univ. Pamulang Mengubah Limbah Botol Plastik...

Dalam Meningkatkan Kreativitas Anak, Mahasiswa PMKM Univ. Pamulang Mengubah Limbah Botol Plastik Menjadi Barang yang Bernilai Ekonomis

BERBAGI

Depok, Beritatangsel.com — Mahasiswa dan Mahasiswi Program Studi Akuntansi Universitas Pamulang melaksanakan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) dengan tema meningkatkan kreativitas dengan mendaur ulang limbah botol plastik menjadi barang yang bernilai ekonomis di Yayasan Al-Kamilah Depok, Jalan Serua Raya No. 3 , Kelurahan Serua, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Jawa Barat, pada Minggu (24/10/2021).

Kelompok Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) Program Studi Akuntansi Universitas Pamulang yang terbagi menjadi 4 kelompok yang masing – masing kelompok diketuai oleh Ujang Ilham Maulana, Wiwit Asti Aprilia, Fitriansyah, dan Siti Nurpadillah dibimbing langsung oleh Bpk Haryono, S.H., M.M., M.H selaku dosen Program Studi Akuntansi Universitas Pamulang bersama Yayasan Al – Kamilah Depok.

Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat direspon dengan baik oleh Yayasan Al – Kamilah Depok yang diawali dengan sambutan dari perwakilan Ketua tim PMKM kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari Dosen Program Studi Akuntansi S1 Universitas Pamulang dan perwakilan dari Yayasan Al – Kamilah Depok.

Pengabdian Kepada Masyarakat ini merupakan bagian dari Tri Dharma Perguruan Tinggi Universitas Pamulang yang bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan pemahaman Anak – Anak Yayasan Al-Kamilah Depok tentang meningkatkan kreativitas dengan mendaur ulang limbah botol plastik menjadi barang yang bernilai ekonomis.

Dengan semakin pesatnya penggunaan botol – botol plastik menjadi salah satu penyumbang terbesar sampah yang mengambang bebas di lautan betapa tidak, gaya hidup manusia di zaman sekarang yang serba praktis membuat penggunaan botol sekali pakai itu tak dapat dihindari, bumi cinta lestari karena sampah plastik daratan, lautan dan udara tercemar oleh partikel – partikel yang paling kecil yang belum rampung terurai.

Mahasiswa dan Mahasiswi Program Studi Akuntansi Universitas Pamulang juga memberikan program cara memperkecil dan memanfaatkan limbah botol plastik.

Baca Juga :  Mahasiswa UNPAM Ajak Anak-anak Asah Kreativitas Dengan Manfaatkan Barang Bekas Menjadi Barang Bernilai Jual

Kelompok mahasiswa tidak bekerja sendiri dalam melaksanakan hal ini oleh karena itu dalam program ini sangat diperlukan peran dari peserta pihak Yayasan Al – Kamilah Depok mudah – mudahan dapat bermanfaat.

Perwakilan Yayasan Al – Kamilah Depok sangat mengapresiasi kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat yang dilakukan oleh Program Studi Fakultas Akuntansi Universitas Pamulang dengan harapan semoga dengan adanya kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat dapat memberikan manfaat yang luas dan ilmu pengetahuan Anak – Anak Yayasan Al – Kamilah Depok.

Selama kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat berlangsung berjalan dengan lancar.

Semoga dengan adanya kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat Mahasiswa dan Mahasiswi Program Studi Akuntansi Universitas Pamulang dapat memberikan pemahaman dan pengetahuan Anak – Anak untuk meningkatkan kreatifitasnya dalam memanfaatkan dan mendaur ulang limbah botol plastik menjadi barang yang bernilai ekonomis sehingga dapat mengurangi pencemaran akibat limbah botol plastik di Indonesia.

Artikel : Mahasiswa PMKM Universitas Pamulang