Beranda Berita Terkini Pemanfaatan Pemisahan Jenis Sampah dalam Upaya Pengelolaan Lingkungan Bersih Di Tangsel

Pemanfaatan Pemisahan Jenis Sampah dalam Upaya Pengelolaan Lingkungan Bersih Di Tangsel

BERBAGI

Tangsel, Beritatangsel.com – Dalam era yang semakin sadar lingkungan, sampah telah menjadi perhatian utama. Kabid Pengolahan Sampah Rasta Yudha Pratama menjelaskan bahwa sampah bukanlah sekadar limbah, tetapi hasil dari aktivitas kita sehari-hari. Mulai dari Sampah Rumah Tangga hingga Sampah Sejenis Sampah Rumah Tangga, perbedaan antara organik dan non-organik menjadi kunci dalam pengelolaan.

Sampah adalah sisa kegiatan sehari-hari manusia dan/atau proses alam yang berbentuk padat yang merupakan suatu buangan atau sisa dari satu hal yang dianggap sudah tidak layak lagi untuk digunakan. Dalam kehidupan sehari-hari yang kita hasilkan dirumah atau dilingkungan kita.

Sampah organik dapat terurai dengan cepat, seperti sisa makanan dan daun-daunan, namun jika tidak dikelola dengan baik, bisa menjadi sarang penyakit dan bau tak sedap. Di sisi lain, sampah non-organik seperti plastik dan kaleng sulit terurai dan berpotensi mencemari lingkungan.

Perbedaan yang paling mendasar dari kedua jenis sampah ini adalah waktu yang dibutuhkan untuk terurai. Sampah organik merupakan jenis buangan yang bisa dan relatif cepat mengalami penguraian. Sebaliknya, sampah non-organik sulit untuk diurai dan membutuhkan waktu yang cenderung lama.

Biasanya jenis sampah organik ini juga bisa diolah kembali menjadi pakan ternak, pakan maggot BSF, biogas, dan pupuk. Sebaliknya jika Sampah non organik ini tidak akan hancur dalam waktu yang lama meski dibakar sekalipun. Bila dibiarkan begitu saja kadungan kimia yang terdapat di sampah non organik dapat menyebabkan pencemaran lingkungan dan air tanah. Namun, sampah non-organik ternyata masih memiliki nilai ekonomis dan bisa dimanfaatkan menjadi sesuatu yang lebih terpakai.

Dengan memisahkan kedua jenis sampah ini, bukan hanya memudahkan dalam pengelolaan, tetapi juga membantu mengurangi penumpukan sampah dan mencegah pencemaran lingkungan. Melalui upaya Kabid Pengolahan Sampah, Rasta Yudha Pratama, diharapkan kita dapat menciptakan lingkungan yang lebih bersih dan sehat untuk masa depan yang lebih baik. (Red)

Baca Juga :  Pemkot Tangsel Berikan Bonus Peserta MTQ Tingkat Provinsi Banten