Beranda Berita Terkini Pemerintah Kota Tangerang Gelar Apel Siap Siaga Mengatasi Bencana

Pemerintah Kota Tangerang Gelar Apel Siap Siaga Mengatasi Bencana

BERBAGI
Pemerintah Kota Tangerang Gelar Apel Siap Siaga Mengatasi Bencana
Pemerintah Kota Tangerang Gelar Apel Siap Siaga Mengatasi Bencana

Beritatangsel.com — Pemerintah Kota Tangerang menggelar Apel Siaga untuk menghadapi Bencana 2021 di Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Pada hari Selasa 16 November 2021 pagi.

Apel yang dipimpin oleh Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah ini, diikuti dengan sebanyak 174 personel gabungan.

Selain untuk memberikan pesan pada para petugas dalam apel ini, Arief juga sudah sempat mengecek ke sarana-sarana atau juga peralatan kesiapsiagaan bencana.

BACA JUGA : Pemkot Gelar Tasyakuran Sambut HUT Tangsel Ke – 13 Di Tujuh Kecamatan

Arief menyebutkan bahwa apel siaga bencana ini degelar untuk meningkatkan sinergitas antara organisasi perangkat di daerah atau OPD dan juga instansi terkait dalam penanganan jika terjadinya bencana.

Arief menambahkan, belakangan ini cuaca seperti hujan yang cukup dikhawatirkan terjadi banjir. Namun juga berdasarkan prediksi BMKG Kota Tangerang masih dalam prakiraan cuaca dengan kondisi masih stabil.

Arief telah mengungkapkan adanya sejumlah titik yang rawan genangan atau juga banjir di Kota Tangerang yang patut diwaspadai seperti pada wilayah Periuk, Pinang, Cibodas, dan juga karawaci.

BACA JUGA : Konser Musik Sudah Boleh Digelar Di Kota Tangerang, Kapasitas Penonton 75%

Arief meminta para petugas untuk melakukan gabungan agar tidak lalai dalam melakukan penanganan jika ada dan terjadinya bencana.

Selain petugas gabungan bahkan Arief telah menyebutkan seluruh aparatur sipil negara atau (ASN) pada lingkungan Pemerintah Kota Tangerang juga akan dilibatkan untuk penanganan apabila terjadi bencana.

[ Baca berita dan informasi menarik lainnya hanya di www.beritatangsel.com ]

(Red/Uday)

Baca Juga :  Rapat Anggota Penuh Tahunan Koperasi Serba Usaha Ubasyada