Baznas Kota Tangerang Selatan Berikan Beasiswa Untuk Siswa-siswi SMP, SMA/SMK

banner 468x60

Beritatangsel.com – Badan Amil Zakat Nasional ( Baznas) Kota Tangerang Selatan memberikan bantuan berupa program beasiswa untuk sekolah SMP, SMA/SMK, Program Beasiswa ini merupakan unggulan Baznas Tangsel dibidang Pendidikan dalam rangka mencetak generasi yang cerdas, religius dan berkualitas secara akademisi.

Acara yang diselenggarakan di Aula Islamic Centre Kota Tangsel berlangsung jumat sore ( 26/05/2023), yang dibuka oleh Dr. Muhamad Rifai MA. ( wakil ketua 2 bidang pendistribusian)

Ketua Baznas Kota Tangerang selatan Mohammad Subhan S.Sos. mengucapkan Syukur Alhamdulillah pada jumat berkah ini telah dilaksanakan penyerahan dan pembinaan penerima program beasiswa pendidikan dari Baznas Kota tangsel

Subhan berharap dengan adanya program beasiswa pendidikan dari Baznas bisa bermanfaat untuk Siswa-siswi yang menerima bantuan dan bantuan tersebut bisa digunakan untuk biaya pendidikan.

Subhan juga mengajak masyarakat Kota Tangsel dan para pihak untuk kolaborasi sinergi bersama dalam upaya meningkatkan kesejahteraan, jelas M Subhan,yang pernah menjabat Ketua KPUD Kota Tangsel.

Sebagai wakil ketua 2 bidang Pendistribusian dan pendayagunaan Baznas Dr. muhammad Rifai MA, hendaknya program beasiswa pendidikan menjadi pemantik dan penyemangat bagi Siswa-siswi untuk lebih giat lagi dalam menghafal Al-Qur”an.

Sementara Tarjuni SPdi. MM. Yang menjabat wakil ketua 3 bidang perencanaan, keuangan dan pelaporan juga sebagai bagian dari tim penguji menjelaskan tidak mungkin Al Qur’an akan bersemayam dalam hati kalau kita tidak pernah membacanya, menghapal dan mengamalkannya.

Selain itu Tarjuni menyampaikan terkait dengan Siswa-siswi yang menerima program beasiswa pendidikan dari Baznas Tangsel untuk siswa-siswi SMP/sederajat menerima beasiswa Rp 400.000. Perbulan sedangkan untuk SMA/sederajat Rp. 500.000. Perbulan diberikan per 2 bulan jelasnya.

Harapan Tarjuni semoga masyarakat Tangsel bisa menjadikan motto Religius dengan aktualisasi beasiswa Tahfidz dan akan semakin banyak lagi penerima program beasiswa ini jelasnya. (Anto)

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *