Beranda Berita Terkini Cegah Kenakalan Remaja Bhabinkamtibmas Kelurahan Cipayung Berikan Arahan Atau Himbauan Kamtibmas

Cegah Kenakalan Remaja Bhabinkamtibmas Kelurahan Cipayung Berikan Arahan Atau Himbauan Kamtibmas

BERBAGI
TANGSEL,Beritatangsel.com-Kenakalan remaja tidak hanya merugikan diri sendiri, bahkan juga orang lain di sekitarnya.

Namun kenakalan remaja ini bukan saja tanggung jawab lintas sektoral di lingkup pemerintah terkait, tapi juga menjadi tanggung jawab dan peran aktif orangtua.

Dari beberapa jenis kenakalan, paling santer seperti penyalahgunaan narkoba, seks bebas, hingga tawuran antar para remaja.

Meski demikian, tidak menyurutkan personel jajaran Kepolisian Sektor (Polsek) Ciputat Timur Polres Tangerang Selatan, mengantisipasi dan mencegah terjadinya kenakalan remaja.

Seperti yang di lakukan Bhabinkamtibmas kel.Cipayung Bripka Uman Siswanto Bersama Ketua Rw 01, Bapak Romli memberikan arahan kepada para  Remaja. Bertempat di Jl.Tk.Bunga Mawar Rt 03 Rw 01 Kel.Cipayung supaya tidak nongkrong-nongkrong di pinggir Jalan dan agar menghindari tawuran dan di harapkan mengisi kegiatan di bulan suci Ramadhan yang Positip untuk Keagamaan, Minggu (26/3/2023) Pukul 01.30 Wib sampai dengan selesai.

Hal ini  dilakukan guna untuk mencegah aksi tawuran yang kerap kali terjadi di bulan suci ramadhan.

Bripka Uman Siswanto juga menyampaikan, arahan atau himbauan mengarah kewilayah Kelurahan Cipayung, Kota Tangerang Selatan agar para remaja tidak terprovokasi, dengan ejekan maupun ajakan aksi yang dapat merugikan seperti tawuran.

Disamping itu, hal tersebut guna menjaga keamanan kenyamanan masyarakat saat beribadah puasa di bulan suci Ramadhan,”terang Bripka Uman.

Di tempat terpisah Kapolsek Ciputat Timur Kompol Agung Nugroho, S.H. mengatakan guna untuk mencegah kenakalan remaja ataupun aksi tawuran yang kerap kali terjadi pihaknya akan terus melakukan pembinaan dan pendataan kepada para remaja agar tidak terlibat aksi tawuran maupun perilaku negatif lainnya.

“Ini merupakan program cooling system yang kami lakukan dari Polsek Ciputat Timur dengan mengumpulkan para remaja dan orang tua untuk pembinaan dan pendataan,” ucap Kompol Agung Nugroho.

Baca Juga :  Kapolsek Cisauk Berikan Pengarahan Pada Apel Gabungan Persiapan Pengamanan Pemilu 2024

Kapolsek juga mengatakan, aksi-aksi tawuran biasanya dilakukan pada saat anak remaja tersebut berkumpul di suatu lokasi, pada malam sampai dengan dini hari yang biasanya tidak terpantau orang tuanya.

Sementara Lurah Cipayung Darwin Sopian S.os, menyampaikan mengapresiasi Langkah Bhabinkamtibmas kel.Cipayung, ini dilakukan bertujuan untuk menciptakan keadaan wilayah yang kondusif dan kepedulian Polri terhadap anak-anak penerus generasi bangsa ” ujarnya.

Lurah juga menghimbau diharapkan bagi para orangtua hendaknya selalu memperhatikan aktifitas anaknya agar terhindar dari perbuatan yang melanggar hukum, serta memberikan arahan untuk mengarah yang lebih baik sebagai contoh untuk menghindari Tawuran apalagi saat ini pada bulan suci Ramdhan”pungkasnya.

(Rudi)