Beranda Berita Terkini Tangerang Petakan Wilayah Rawan Banjir, Antisipasi Curah Hujan Meningkat

Tangerang Petakan Wilayah Rawan Banjir, Antisipasi Curah Hujan Meningkat

BERBAGI

TANGERANG, BERITATANGSEL.COM – Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan puncak musim hujan akan terjadi pada Desember 2022 sampai Januari 2023. Lantaran itu, pemerintah daerah di Kota Tangerang Selatan dan Kabupaten Tangerang memetakan wilayah yang rawan bencana banjir.

Untuk di Kabupaten Tangerang, sebanyak 26 titik banjir yang harus diwaspadai masyarakat saat malam pergantian tahun baru nanti. Lalu, di Kota Tangerang Selatan dipetakan ada 40 titik banjir, hingga total pada kedua wilayah itu, 66 titik banjir.

Kepala Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBMSDA) Kabupaten Tangerang Iwan Firmansyah mengatakan, sebagai langkah jangka pendek dan dini untuk mengatasi banjir, pihaknya membangun sumur resapan di pemukiman warga dan juga rumah pompa.

“Curah hujan akhir dan awal tahun nanti diprediksi akan meningkat, adanya hal ini kita sudah petakan wilayah rawan banjir. Kita juga telah melakukan langkah dini untuk antisipasinya, mulai dari sumur resapan, kolam retensi, hingga rumah pompa,” pungkasnya, Selasa, 13 Desember 2022.

Untuk lokasi sebarannya, yakni Kecamatan Balaraja, Cikupa, Cisauk, Cisoka, Curug, Gunung Kaler, Jambe, Jayanti, Kelapa Dua, Kosambi, Kresek, Legok, Mauk, Pakuhaji, Panongan, Pasar Kemis, Rajeg, Sepatan, Sepatan Timur, Sindang Jaya, Solear, Sukamulya, Teluk Naga, Tigaraksa, Mekarbaru, dan Pagedangan.

Hal serupa juga dilakukan oleh Pemerintah Kota Tangerang Selatan, dimana terpetakan ada 40 titik banjir di wilayah itu.

Kepala Dinas Sumberdaya Air Bina Marga dan Bina Kontruksi Kota Tangerang Selatan, Robbi Cahyadi mengatakan, titik banjir itu ada beberapa yang sudah terselesaikan dan ada pula titik baru, akibat adanya pemukiman baru.

“Ada yang tambah, dan ada yang terselesaikan, kami antisipasi banjir ini dengan cara membuat sumur resapan, lalu membersihkan sedimen di sungai, sehingga tampungannya maksimal,” ucapnya.

Baca Juga :  Stop Diskriminasi Terhadap Siswi Hamil

Untuk di Kota Tangerang Selatan, beberapa sebaran titik banjir, yakni Kecamatan Ciputat, Pamulang dan Pondok Aren.

(n/red)