Beranda Berita Photo Ditanya Asalnya, Orang Tak Dikenal Ini Malah Bacok Anggota Ormas di Serpong...

Ditanya Asalnya, Orang Tak Dikenal Ini Malah Bacok Anggota Ormas di Serpong Utara

BERBAGI
Ilustrasi

Serpong Utara, Beritatangsel.com – Seorang anggota salah satu organisasi kemasyarakatan (ormas) Forum Betawi Rempug (FBR) Febrian alias Bray (30) dianiaya dua orang tidak dikenal di sebuah warung disekitar Jalan Graha Raya Bintaro, Paku Jaya, Serpong Utara, Kota Tangsel. Sabtu (12/8/2017).

Informasi yang diperoleh, korban dianiaya diduga dari kelompok Kupang. Akibat kejadian tersebut korban mengalami luka robek dibagian kepala dan leher akibat luka sabetan senjata tajam.

Polres Tangsel melalui Kabag Humas Polres Tangsel AKP Mulyawan membenarkan peristiwa tersebut.

“Kejadian ini langsung sigap ditanggapi oleh tim Resmob Polres Metro Tangsel. Dari hasil olah TKP dan penuturan dari berbagai saksi di lokasi, ” katanya.

Mulyawan menjelaskan, sekitar pukul 00.30 dini hari, dua orang pelaku yang dicurigai dari kelompok Kupang sedang makan mie instan di warung rokok saksi Aan (32) pemilik warung.

“Kemudian sekitar pukul 01.00 WIB datang korban Febrian alias Bray menegur kedua pelaku tersebut dengan menanyakan dari mana asalnya, namun kedua pelaku tersebut tidak terima dan merasa tersinggung oleh pertanyaan korban, ” ujarnya.

Alhasil korban langsung dipukuli oleh kedua pelaku tersebut dengan menggunakan mangkuk mie dan dibacok dengan sebilah golok, setelah itu kedua pelaku langsung pergi dengan mengendarai sepeda motor Satria warna kuning biru dan Honda Revo warna hitam.

“Atas kejadian ini, Polres Tangsel sigap menindak lanjut perkara tersebut guna antisipasi bentrokan atau tindakan persekusi dari ormas tempat korban bernaung, ” imbuhnya.

Dirinya menghimbau, agar kedua kelompok bisa menahan diri dan menyerahkan kasus ini pada pihak berwajib, agar tidak ada aksi sweeping guna mencegah terjadinya ancaman kantibmas. (Iqbal)

Baca Juga :  Kodim 0510/trs Gelar Penyuluhan Kepada Para Remaja Guna Dapat Membangun Generasi Bangsa Yang Baik