Beranda Berita Photo Bawa Kabur Bayi di Tangsel, Perempuan Berinisial (N) di Tahan Polisi

Bawa Kabur Bayi di Tangsel, Perempuan Berinisial (N) di Tahan Polisi

BERBAGI

Tangsel, Beritatangsel.com – Tim Vipers Unit Reskrim Polsek Serpong, Jumat (16/06) berhasil mengungkap kasus penculikan bayi yang dilakukan oleh perempuan berinisial N (32) tahun.

Berdasarkan hasil TKP tim Vipers unit Reskrim Polsek Serpong, bayi yang diculik tersebut ditemukan ditempat kediaman pelaku, tepatnya di daerah Ciracas, Jl. Gang Mekar, Rt/Rw 001/09 Kel. Cijantung Pasar Rebo Jakarta Timur.

TKP dilakukan Polisi sekitar pukul 03.30 wib, dari hasil TKP tersebut, Polisi berhasil mengamankan barang bukti berupa surat lahir dari RS Permata Pamulang Tangerang Selatan.

“Pada hari senin 12 juni 2017 sekira jam 21.00 wib datang pasangan suami istri ke Polsek serpong melaporkan kejadian anak bayinya telah dibawa kabur atau diculik oleh seorang perempuan berinisial (N)” kata Kapolsek Serpong, Kompol Didik Putra Kuncoro.

Dalam keterangan tertulisnya, lewat pesan WhatApps yang dikirimkan Kasat Reskrim Polres Tangerang Selatan, AKP Alxander, Jumat (16/06) siang tadi, Kapolsek Serpong menyampaikan, pelaku penculikan bayi tersebut dikenal oleh korban lewat jejaring facebook.

Mendapatkan laporan dari korban, unit reskrim polsek Serpong langsung melakukan penyelidikan, dengan olah TKP, di tempat kejadian, dan mempelajari CCTV di sekitar Mall ITC BSD Serpong.

“Tim Vipers Unit Reskrim Polsek Serpong yang di pimpinan Kanit Reskrim AKP Budi Harjono selanjutnya melakukan penyelidikan dan pada hari jumat 16 juni 2017,” kata Kapolsek Serpong.

Sekita jam 03.50 wib, tambah Kapolsek Serpong, Kompol Didik, tim Reskrim berhasil mengungkap dan menangkap pelaku serta mengamankan bayi yang diculik di daerah Ciracas Jakarta Timur.

Sampai berita ini diturunkan, Jurnalis Beritatangsel.com, belum mendapatkan komentar ataupun tanggapan dari Kapolsek Serpong Maupun Kapolres Tangerang Selatan. (ipin_pic)

Baca Juga :  Tonton Laga Final Bulutangkis Popsel, Benyamin Davnie Puji Kualitas Pemain