Beranda Berita Terkini Camat Pondok Aren Sambut Positif, Bantu Warga Aktivasi KTP Digital

Camat Pondok Aren Sambut Positif, Bantu Warga Aktivasi KTP Digital

BERBAGI

PONDOK AREN, Beritatangsel.com – Pemerintah Kota Tangerang Selatan Tangsel) melalui Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) terus berupaya melayani masyarakat melakukan aktivasi Indentitas Kependudukan Digital (IKD) dengan cara jemput bola.

Hal ini juga dilakukan petugas dari Dukcapil, saat Sosialisasi Aturan Perpajakan dan Administrasi Kependudukan bertajuk “Sapa Warga” digelar di gedung Serba Guna Kampung Silat, Kelurahan Pondok Kacang Timur, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangsel. Dihadiri oleh masyarakat dari unsur tokoh agama, tokoh masyarakat, perwakilan RT/RW.

Camat Pondok Aren Hendra menghimbau masyarakat untuk segera melakukan aktivasi Identitas Kependudukan berbasis Digital atau IKD, dimana saja terdapat layanan Disdukcapil baik itu di Dinas, Mall Pelayanan Publik (MPP) maupun melalui operator kecamatan dapat melakukan aktivasi IKD.

“Saya menghimbau masyarakat wajib E-KTP agar segera melakukan aktivasi IKD. Bagi warga yang sudah mengaktivasi IKD agar turut mendukung dengan menyampaikan kembali ke keluarga, kerabat dan masyarakat lingkungan sekitar untuk melakukan aktivasi IKD yang disediakan,” kata Hendra, saat memantau pelayanan Disdukcapil Jemput Bola melakukan aktivasi IKD di Kelurahan Pondok Kacang Timur, Senin (13/11/ 2023).

iHendra mengibaratkan KTP fisik dan digital ibarat kartu ATM dan e-banking, dalam artian keduanya boleh dimiliki warga. “KTP digital data di dalamnya lebih lengkap. Saat ini data yang sudah terintegrasi adalah NPWP, BPJS, ada pula data vaksin, data KPU, dan BKN untuk para ASN ,” ujarnya.

Hendra menerangkan, sosialisasi IKD dirasa penting dalam rangka mewujudkan tertib administrasi kependudukan dan menginformasikan secara luas tentang implementasi IKD dan pemanfaatan mesin ADM kepada masyarakat.

“Melalui kegiatan ini pula, diharapkan dapat memberikan manfaat terkait informasi kebijakan-kebijakan administrasi kependudukan, terciptanya budaya pelayanan publik yang prima dan menumbuhkembangkan model pelayanan komunikasi dua arah antara unit pelayanan publik dengan masyarakat,” kata Hendra.

Baca Juga :  Resmi Ganti Nama, Resto di Bintaro Hibur Traveler Dengan Pertunjukan Konser jazz

Dipandu oleh petugas mendowload aplikasi melalui hendpon warga cukup antusias bergiliran melakukan aktivasi melalui operator yang sudah disiapkan
dengan melakukan pemidaian barcode online dan foto diri menggunakan kamera ponsel miliknya.

“Ternyata untuk beralih ke IKD itu prosesnya sangat mudah dan cepat. IKD ini penting karena identitas kependudukan saya jadi lebih aman,” Najah, salah satu warga, sambil tersenyum.

Dalam kesempatan itu Sekertaris Kelurahan Pondok Kacang Timur Zulyadnan Rifai mengapresiasi pelayanan jemput bola aktivasi Identitas Kependudukan Digital (IKD) yang digelar diwilayahnya.

“Kami sambut baik dan apresiasi kegiatan pelayanan jemput bola ini. Terlebih, Kelurahan Pondok Kacang Timur mendapat jadwal di hari pertama yang mana masih tahap awal,” ujarnya. (Abah Ade).