Beranda Berita Photo Ruang Isolasi Khusus Pasien Cacar Monyet, RSDU Siap Menerima Dan Merawat Pasien

Ruang Isolasi Khusus Pasien Cacar Monyet, RSDU Siap Menerima Dan Merawat Pasien

BERBAGI

Tangerang,Beritatangsel.com – Rumah Sakit Umum Daerah Tangerang Selatan (RSUD Tangsel), Banten, siap menerima dan merawat pasien dengan gejala cacar monyet. Bahkan sejumlah ruangan isolasi khusus pun telah disiagakan guna mengantisipasi adanya lonjakan pasien.

Menyusul adanya laporan dua warga Tangsel yang terinfeksi penyakit ini, RSUD Tangsel, telah siap menerima dan merawat pasien dengan gejala penyakit yang juga dikenal dengan nama monkeypox tersebut. Alur pola perawatan yang dilakukan oleh tim medis RSUD Tangsel, tak jauh bedanya dengan penanganan pada masa pandemi Covid-19 lalu.

Kepala Bidang Pelayanan Medis RSUD Tangsel, Taufik Dipa Sempana, mengatakan pihaknya juga akan berkoordinasi dengan labolatorium kesehatan yang berada di Jakarta dalam menangani pasien yang terinfeksi cacar monyet.

Taufik meminta masyarakat selalu menerapkan pola hidup bersih dan sehat. Bila menemukan adanya gejala yang menyerupai cacar monyet segera memeriksaan diri ke fasilitas kesehatan terdekat.

“Kita sudah berpengalaman dalam penanganan Covid-19 dan alurnya mirip. Pertama, periksa hal-hal yang sangat khas seperti nyeri tubuh, nyeri sendi, demam, kemudian seperti ada cacar air, itu sudah menjadi faktor kecurigaan,” kata Taufik.

“Selanjutnya kami lakukan pemeriksaan lab yang akan kami kirim ke balai besar laboratorium kesehatan yang ada di Jakarta. Jika hasilnya positif akan kami lakukan perawatan isolasi. Namun, sampai hasil lab itu muncul, kami tetap akan merawat pasien tersebut sebagai pasien suspek mpox,” tambahnya.

Taufik juga mengungkapkan kondisi dua pasien cacar air di Tangsel. “Satu sudah membaik dan satu masih dalam perawatan di Rumah Sakit Sulianti Saroso,” ungkapnya.

Taufik meminta masyarakat tidak panik menghadapi kasus cacar monyet ini. Masyarakat hanya perlu menjaga kesehatan tubuh, kesehatan makanan, pola hidup bersih dan sehat (PHBS), dan sering cuci tangan. “Jika terjadi hal-hal sesuai dengan kriteria silakan lapor ke fasiitas kesehatan terdekat,” imbuhnya.

Baca Juga :  Baksos Patria Tama Dalam Rangka Memperingati 28 Tahun Pengabdian Akpol 1995 Untuk Polri Yang Presisi

Seperti diketahui sebelumnya, satu warga Tangsel kini tengah menjalani perawatan medis di salah satu rumah sakit di Jakarta karena terinfeksi cacar monyet. Sementara, satu pasien lainnya kini masih menjalani perawatan serta isolasi mandiri di rumahnya dan keadaannya berangsur membaik. (Red)