Beranda Berita Terkini Panitia ESDz Melaksanakan Giat Arobik dan Zumba di Gedung Olahraga GOR Ciputat...

Panitia ESDz Melaksanakan Giat Arobik dan Zumba di Gedung Olahraga GOR Ciputat Tangsel

BERBAGI

Ciputat, Beritatangsel com – Healthy Party Aero Zumba merupakan salah satu kegiatan yang di lakukan oleh ESDz group di awal tahun 2023 . Kegiatan ini berlangsung di Gedung Olahraga (GOR) ciputat kota tangerang selatan dengan total peserta 650 orang .

Panitia ESDz Aerobik dan Zumba mengambil start lebih awal Sebelum pelaksanaan untuk berdoa bersama guna terlaksananya acara kegiatan senam dengan lancar, kegiatan senam di mulai pukul 7:30 hingga Selesai di GOR Ciputat. Sabtu, (25/02/2023)

Kegiatan ini di lakukan setelah ada nya himbawan dari pemerintah terkait telah berakhir nya wabah pandemic covid 19 pada 2 tahun silam.

Banyaknya tempat olah raga yang di tutup akibat dampak dari aturan masa prokes. Berdampak pula pada kegiatan senam yang tidak bisa terlaksana karena adanya aturan ketat perihal dilarang ber kerumunan.

Dalam acara tersebut panitia bekerja sama dengan beberapa pihak yang terlibat salah satu nya petugas medis dari puskesmas Ciputat dan pihak pengelola GOR serta jajarannya.

Adapun susuan panitia yang terlibat diantara nya :

Penasehat :

1. ibu Siti Jubaedah

2. ibu AKP Rina Ruhamah

3. Nur Hasanah (Ketua pelaksana),

4. Icha Andrik (Wakil pelaksana),

5. Siti Siko dan Ira Gala (Bendahara)

6. Dina Frida & Lyra (Sekretaris)

7. Fera Kusuma Fransisca & Nila Bernadet (Div. Acara)

8. Nunung Anggraini, Atin Komalasari & ibu Nina (Div. Humas),

9. Hj. Ani , ibu Artini, ibu Yanti, ibu Rosmi Kartika (Div. Doorprize)

10. Ibu Erna, ibu Cassie (Div. Konsumsi)

11. Riri Maharani, ibu Rosyeni, Devy (Div. Kesehatan)

12. Putra (Dokumentasi).

Ini adalah salah satu kegiatan senam bersama yang telah di lakukan oleh pihak ESDz group untuk ke 2(dua) kalinya, dan in syaAllah kegiatan seperti ini akan di lakukan rutin setiap tahun nya.

Baca Juga :  Kecamatan Pamulang, Wujudkan Kota Yang Bersih Dan Aman

Gelaran tersebut mendapatkan antusias yang begitu luar biasa dari masyarakat sekitar khusunya warga kota tanggerang selatan sehingga pecahnya suasana tak terbendung lagi oleh kekompakan ibu-ibu dengan mengenakan kaos seragam berwarna Hijau Neon, kegiatan tersebut menjadi salah satu sorotan bagi orang-orang sekitar saat melintas area Gor Ciputat.

Adapun susunan acara di awali dengan pembukaan yang di buka oleh pembawa Acara sdri. Nila Bernadet di lanjut dengan sambutan Pemilik sekaligus Pendiri dari ESDz group ialah ibu Siti Jubaedah, sambutan ketua pelaksana ibu Nurhasana lalu di lanjutkan oleh sambutan perwakilan Sponsorship yang kebetulan bisa di hadiri oleh Bp. Sigit dari Bandar Jakarta Alam Sutera dan Ibu Qisti dari PT. Serena Indopangan (Lemonia Biscuits ). Acara di mulai dengan Doa yang di pandu oleh ibu Artini selaku pemenang undian Doorprize Umroh kegiatan senam di tahun lalu (2022) . di lanjut dengan senam bersama Aerobik dengan Instruktur Mak Put, Madam Nuy dan Rizna Bolly kemudian di lanjutkan Zumba oleh Zin Icha , Zin Yuliana serta Zin Jordan (guest star). tak lupa ESDz Group juga menyediakan sekitar 200 Doorprize dengan berbagai macam perlengkapan rumah tangga dan voucher.

Tampak hadir dalam acara tersebut sederet Bintang Tamu Artis dan Aktor KIKI FAREL, Youtober dan Aktor ADRIAN MAULANA dan di dampingi oleh Istri Marsah yang sedang mengadung 8 bulan yang ikut serta adil untuk memeriahkan acara sekaligus membantu untuk memberikan door prize kepada peserta .

Selain itu ESDz group juga turut mengundang salah satu Zin International zin Jachel Max “ Jordan” yang selama ini telah menetap di New york dan kebetulam saat ini ybs sedang pulang ke tanah Air maka ESDz Group berkesempatan untuk mengundang ybs untuk mengisi acara sekaligus berbagi sedikit pengalaman.

Baca Juga :  RM Saung Jamblang di Pondok Aren

Instruktur zumba sedikit mengenalkan sejarah zumba pada awak media, olahraga tersebut berasal dari Amerika Latin – Kolombia yang di bawa oleh Alberto Beto Pere. Namun baru terkenal di Indonesia pada 2009 lalu. Tarian zumba menggabungkan tarian latin dan gerakan fitness selain itu zumba juga dapat membantu membakar kalori di dalam tubuh. zumba juga dapat membuat metabolisme kamu tetap tinggi selama satu jam, hal ini setara dengan 300-600 kalori yang terbakar.

Dia pun menyampaikan harapan akan zumba agar semakin banyak orang tertarik untuk mengikuti nya dan umumnya sangat baik untuk kesehatan serta meyakinkan bahwasan nya gerakan zumba itu tidaklah sulit melainkan have fun dan seru untuk di pelajari. Tutur Instruktur Zumba.

Di tempat terpisah, panitia menjelaskan bahwasan nya persiapan Healthy Party Aero Zumba hanya di lakukan kurang dari 1 bulan saja karena padatnya aktifitas dari masing masing Panitia serta adanya keterbatasan waktu namun hal ini bisa terlaksana berkat semangat dan kerja keras dari seluruh jajaran ke panitian acara tersebut bisa berjalan dengan lancar dan sukses.

“Kita benar-benar mengundang Coach dan Zin yang luar biasa karena mereka semua bisa mengajak para peserta untuk bisa menikmati dan terlibat acara tersebut dari kalangan remaja wanita hingga usia diatas 58 tahun , Bebernya

“Selain kegiatan senam bersama ESDz group juga selalu melakukan kegitan sosial laen nya seperti pembagian makanan padahari Jumat (Jumat Berkah), membantu musibah Bencana Alam seperti Angin puting beliung yang terjadi di daerah Ciputat dan membantu korban gempa di Cianjur – Jawa Barat.

Alhamdulilah semua kegiatan yang di lakukan selalu terkonsep dengan rapih, atas ijin Allah SWT dan pasti nya semua sudah di persiapkan dengan mateng oleh seluruh member ESDz, terangnya

Baca Juga :  Ratusan Pendukung Caleg DPRD DKI Partai PKS Hj Sholikhah S.Sos.I Hadiri Konsolidasi dan Doa Kemenangan untuk Indonesia

Masih dalam keterangan dari pemilik dan pendiri ESDz group (ibu Siti Jubaedah ) bahwasan nya kegiatan tersebut benar benar 100% di Danai langsung dari pemilik, beberapa tambahan dari sponsorship dan juga sumbangan dari jajajran kepanitian yang turut adil mensupport, beliau berharap acara tersebut bisa menjadi bantu loncatan bagi ESDz group untuk bisa memulai suatu usaha di bidang laen nya selain itu beliau juga menghibau kepada para peserta bahwasa nya Senam itu benar-benar bisa membuat seseorang yang sehat tambah sehat dan yang sakit bisa jadi lebih sehat. Ungkapnya (Hasan)