Beranda Berita Photo Tetap Terapkan Protokol Kesehatan, Warga Kampung Sawah Ciputat Antusias Rayakan HUT RI...

Tetap Terapkan Protokol Kesehatan, Warga Kampung Sawah Ciputat Antusias Rayakan HUT RI Ke 75

BERBAGI

CIPUTAT, BERITATANGSEL.COM — Perayaan HUT kemerdekaan Republik Indonesia ke-75 di masa pandemi Covid-19 ini menjadi kekhawatiran bagi pemimpin di setiap daerah, tak terkecuali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) yang pernah menjadi zona merah.

Oleh karenanya, Ketua Rt 002 Rw 007 Sawah  ciputat, menegaskan kepada masyarakat agar tetap menjaga protokol kesehatan saat merayakan HUT RI ke 75 tahun 2020.

“Saya tidak melarang masyarakat bersukacita saat merayakan 17 Agustus, namun yang agak kita khawatirkan kalau yang misalnya masyarakat masih melaksanakan kegiatan 17 Agustus seperti tidak ada pandemi Covid-19 ini, itu yang kita khawatirkan,” ujar sanudin (alan) saat sambutan pada acara gerak jalan santai yang dilaksanakan dilapangan bola albtros H. Hasan sawah ciputat Kota Tangsel.

Ketua HUT RI KE 75  Aldi Aldiansyah menjelaskan, Namun bukan berarti kita tak bisa benar-benar menggelar perlombaan. Ada beberapa perlombaan unik yang bisa dijadikan alternatif di tengah pandemi Seperti memindahkan bola  usia balita. Sepeda hias, makan kerupuk, dan perlombaan lain nya. Ujar nya. 

Dimalam puncak acara juga dimeriahkan dengan lomba tumpang, dan acara hiburan tari”an dan pembagian hadiah. 

Acara juga Di hadiri Sekertaris Lurah Sawah Dedi Juardi dan staf h. Udin. Ketua Rw. Agus suhaemi.

dalam puncak acara  yang disampaikan Dedi Juardi menegaskan, belajar dari pengalaman pada saat perayaan hari raya Idul Fitri dan Idul Adha, angka penyebaran Covid-19 meningkat tajam seiring pelanggaran Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

“Mau aktivitas apapun, bukan hanya lomba. Semua dalam hidup dan kehidupan sebelum kita menemukan vaksin maka kehidupan kita adalah mengikuti protokol kesehatan Covid-19,” tegasnya.

Sebagai langkahnya, dia mengaku sudah menginstruksikan kepada seluruh camat untuk mengingatkan kepada masyarakat sekitar agar jangan lupa untuk menjaga dan mengikuti protokol kesehatan.

Baca Juga :  Langgar Perda, PKL Didepan UNPAM Ditertibkan Satpol PP

“Karena kalau sudah sangat-sangat rapat yang mengkhawatirkan untuk mengingatkan masyarakat. Tapi tentu dengan persuasif. Dan diingatkan bahwa yang kami lakukan adalah untuk kepentingan bersama,” tutupnya.(Hasan)