Beranda Berita Photo Ikut Penandatanganan Deklarasi NKRI, Ketua Forwani: Terus Eksis Kegiatan Sosial Bagi Masyarakat

Ikut Penandatanganan Deklarasi NKRI, Ketua Forwani: Terus Eksis Kegiatan Sosial Bagi Masyarakat

BERBAGI

Setu, Beritatangsel.com – Organisasi Masyarakat (ormas) Forum Wanita Nasional Indonesia (Forwani) berpatisipasi dalam deklarasi NKRI di lapangan Arhanud, Serpong Utara pada Selasa (15/11/2016).

Hadirnya Forwani pada deklarasi tersebut menjadikan Forwani sebagai salah satu organisasi perempuan terpilih yang ikut penandatanganan deklarasi NKRI.

Dalam acara tersebut dihadiri berbagai tokoh lintas agama, Kapolres, Danrem, Walikota Tangsel dan beberapa ormas.

“Punya rasa bangga karena Forwani satu-satunya organisasi perempuan yang bisa ikut andil dalam penandatangan deklarasi NKRI, ” kata Ketua Forwani, H. Elsye Martinelly kepada Beritatangsel.com saat ditemui di kediamannya di wilayah Kecamatan Setu. Minggu (20/11/2016)

Kedepan, Elsye berharap Forwani bisa menjaga sikap dan perilaku serta terus eksistensi dalam kehidupan bermasyarakat.

“Eksistensi yang dimaksud terus berbuat sosial kepada masyarakat banyak khususnya bagi masyarakat Kota Tangsel dan bisa bermanfaat, ” tandasnya.

Sekedar informasi, Forwani yang berdiri sejak 22 Oktober 2011 ini telah banyak melakukan kegiatan sosial untuk masyarakat tidak mampu diantaranya donor darah, sunatan massal, santunan yatim piatu, isbat dan yang lainnya dengan melibatkan instansi terkait.(Jef)

Baca Juga :  Resmi Tunangan, Ahmad Farhan Cerita Kisah Perjalanannya Untuk Mencapai Tunangan Dengan Pasangannya