Beranda Berita Photo Bang Ben : Koperasi Menjadi Wadah Perkembangan Ekonomi Real di kota Tangsel

Bang Ben : Koperasi Menjadi Wadah Perkembangan Ekonomi Real di kota Tangsel

BERBAGI
Wakil Walikota Tangsel Drs. H. Benyamin Davnie saat membuka acara

Serpong Utara, Beritatangsel.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) melalui Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM) Kota Tangsel gelar seminar pengembangan Koperasi – UKM pada Forum Media atau Wartawan Tangsel, di Pondok Kemangi Resto, Jalan Raya Serpong kav 201, BSD sektor 6 No. 7, Kecamatan Serpong Utara, Kota Tangsel.

Dalam Pengembangan Koperasi – UKM pada Forum Media tersebut, turut hadir, Wakil Walikota Tangerang Selatan Drs. H. Benyamin Davnie., Kepala Dinas Koperasi dan UKM Tangerang Selatan Drs. H. Warman Saynudin,. Sekretaris Dinas Koperasi Tangerang Selatan Drg. Dahlia Nadeak., Kepala Bidang Koperasi Tangsel Nurhayati, S. Ag, M.Pd., Herman selaku narasumber dan puluhan awak dari berbagai media yang melakukan peliputan di wilayah Tangsel.

“Dengan acara ini akan melahirkan dua hal : yang pertama teman-teman wartawan akan membentuk koperasi untuk menagkap peluang ekonomi yang bergerak terus optimal di Tangerang Selatan dan yang kedua teman-teman media bisa terus menulis bagai tentang bagai mana dan apa koperasi untuk dibaca dan kemudian dibangun sebuah kultur di Tangerang Selatan tentang Koperasi ekonomi real sebab kita sudah mempunyai modal besar di Masyarakat,” ungkap Wakil Walikota Tangsel usai melakukan pembukaan pengembangan Koperasi UKM Forum Media, Selasa (1/11/2016).

Satu masyarakat itu, kata Bang Ben sapaan akrab Wakil Walikota Tangsel, kesejatraan bebrbicara soal kesejatraan itu tidak lepas dengan faktor ekonomi, factor ekonomi yang bergerak di Tangerang Selatan adalah ekonomi tersien sector real yang wujudnya koperasi dan UKM.

“Dengan pertemuan hari ini diharapkan akan mencapai kesepakatan bersama tetang Koperasi kemudian menjadi gerakan masal, sekarang koperasi di Tangerang Selatan 430 koperasi tahun depan diharapkan bisa menjadi 500 atau 600 Koperasi sebab Tangerang Selatan menargetkan 1000 Koperasi,” ucapnya kepada awak media.

Baca Juga :  TPS Liar di Pondok Ranji Resahkan Warga, Akhirnya Disegel

Saat disinggung tentang Koperasi Wartawan yang sudah ada namun salah arah, Dirinya menjelaskan, Koperasi itu bukan hanya pembentuk dan hanya mendirikannya saja, pembentukan koperasi itu harus dibentuk secara propesional.

“Maka dari itu agar sesuai dengan aturan, kami mempasilitasi untuk pembentukan badan hukumnya juga pembinaannya dan sebagainya, maka pementukan Koperasi itu harus didasari dengan kesepakatan dan keinginan berasama,” paparnya.

Wakil Walikota Tangsel didampingi Kadis Koperasi Tangsel
Wakil Walikota Tangsel didampingi Kadis Koperasi Tangsel

Sementara itu, Kepala Dinas Koperasi Kota Tangerang Selatan Drs. H. Warman Saynudin mengatakan, Dalam pertemuan ini Dinas Koperasi ingin mengajak waratawan untuk membentuk Koperasi, sebab Dinas Koperasi Tangsel telah mengajak masyarakat, sekolah-sekolah, DKM dan Prusahan untuk membentuk Koperasi.

“Ayo bentuk Koperasi mau itu di wartawannya atau itu di Perusahaannya, kami selaku Dinas Koperasi akan membantu dan mendorong untuk pemuatan legalitasnya kepada Notaris yang telah ditunjuk,” ucap Warman.

Adapun sarat pembentukan Koperasi, Dirinya menjelaskan, minimal ada 20 anggota dan memiliki legalitas yang terdaftar di Notaris yang jelas.

“Tangsel ingin menjadikan ekonomi kreatif khususnya waratawan agar mampuh membantu membangun Kota tangerang Selatan dengan Ekonomi kreatif,” harapnya. (Tra)