Tangerang Selatan,beritatangsel.com – 24 Mei 2025 Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kecamatan Pondok Aren, bekerja sama dengan PT Harus Sholat Berprestasi, sukses menyelenggarakan kegiatan pelatihan bertajuk Bedah Jurus Baku Tunggal IPSI pada Sabtu, 24 Mei 2025, pukul 08.00–16.00 WIB. Acara ini diikuti oleh 50 pelatih pencak silat dari berbagai perguruan yang bernaung di wilayah Kecamatan Pondok Aren, Tangerang Selatan.
Kegiatan ini bertujuan untuk menyelaraskan pemahaman dan teknik pelatih mengenai jurus baku tunggal IPSI, yang merupakan standar dalam perlombaan pencak silat di tingkat nasional hingga internasional. Melalui pelatihan ini, diharapkan para pelatih dapat menyebarluaskan standar gerakan yang seragam kepada peserta didik di masing-masing perguruan atau unit latihan.
Acara dibuka secara resmi dengan kehadiran tokoh-tokoh penting, antara lain:
Ketua Pelaksana, Bapak Kasno dari IPSI Kecamatan Pondok Aren.
Bapak Taufiq Firmansyah Perwakilan dari Dinas Kepemudaan dan Olahraga Kota Tangerang Selatan
Ibu Delima Bungsu Andy Selaku Ketua IPSI Kota Tangerang Selatan
Bapak Jalaludin S.ip Perwakilan dari Kelurahan Pondok Betung
Bapak Haridona Perwakilan Camat Pondok Aren
Bapak Hupron, Ketua IPSI Kecamatan Pondok Aren
Pelatihan ini dipandu oleh para narasumber berkompeten di bidangnya, yaitu:
Bapak Heri Subastam dan Bapak Nur Arifin selaku Ketua dan Anggota Lembaga Wasit Juri Kota Tangerang Selatan
Bapak Yusuf Sarwo Edi, Pakar Pencak Silat dari perguruan Keluarga Besar Padjadjaran Cimande, sebagai moderator dan narasumber
Regga Renata Rizky, atlet dan pelatih pencak silat dari Kota Depok, sebagai peraga utama
Dalam kesempatan ini, Camat Pondok Aren H. Hendra, S.H., M.Si. berpesan kepada insan pencak silat yang Istiqomah melestarikan budaya silat di Pondok Aren agar senantiasa kompak dan berprestasi.
”Melalui pelatihan ini, kami berharap para pelatih dapat menjadi agen penyelarasan gerak jurus tunggal di lingkungan latihan masing-masing, sehingga melahirkan atlet-atlet seni pencak silat yang kapabel dan siap mewakili Kecamatan Pondok Aren dalam ajang kompetisi di tingkat kota, provinsi, hingga nasional,” ujar Bapak Hupron dalam sambutannya.
Kegiatan ini menandai komitmen IPSI Kecamatan Pondok Aren dalam meningkatkan kualitas pembinaan dan prestasi pencak silat melalui pelatih yang kompeten dan tersertifikasi dalam pemahaman jurus baku.
Untuk informasi lebih lanjut:
IPSI Kecamatan Pondok Aren
Email: ipsipondokaren01@gmail.com
Instagram: @ipsipondokaren
Harus Sholat Berprestasi PT
Email: hsbmaung@gmail.com
Instagram: @hsb.management