Beranda Berita Photo Wakil Walikota Tangsel Bedah 61 Rumah di Pondok Aren

Wakil Walikota Tangsel Bedah 61 Rumah di Pondok Aren

BERBAGI

BERITATANGSEL.COM – Pemerintah Kota Tangerang Selatan Melalui Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman dan Pertanahan ( Disperkimta), terus melanjutkan program bedah rumah untuk Warga Kota Tangerang Selatan, tentunya yang sesuai kriteria.

Wakil walikota H. Pilar Saga Ichsan meresmikan bedah rumah yang berada di Kelurahan Parigi, Pondok Aren Selasa ( 11/09/23).

Pilar mengatakan program bedah rumah akan terus berlanjut, apa lagi masyarakat Tangsel begitu merasakan manfaat yang luar biasa dari program yang dijalankan oleh pemerintah Kota Tangsel melalui Disperkimta.

Masyarakat Tangsel penerima manfaat merasa senang bersyukur dan bahagia, jadi kita juga turut senang bahwa mereka tidak khawatir lagi rumah bocor atau ada kerusakan yang lain, jelas Pak Wakil.

Pilar juga menjelaskan, di Pondok Aren ini kita” bedah rumah sejumlah 61 yunit, lebih rinci, perbaikan rumah tak layak huni di tahun ini telah dilakukan di dua kecamatan Setu dan Kecamatan Serpong.

Dimana jumlah rinciannya di sebagai berikut, di wilayah Pondok Aren 61 unit, Serpong Utara 25 unit, di Setu 49 unit rumah, di Serpong 57 unit rumah, kecamatan Ciputat 51 unit rumah, di Ciputat Timur sebanyak 43 unit rumah dan Kecamatan Pamulang sebanyak 59.unit rumah. Alhamdulillah, Kita telah menjalankan bedah rumah sebanyak itu semoga warga yang kita bedah rumahnya bisa merasakan manfaatnya, dan program bedah rumah akan terus berlanjut, tutupnya. (TO)

Baca Juga :  Satukan Tokoh Tangerang Selatan Dukung Pasangan Azizah - Ruhamaben Jadi Walikota