Beranda Advetorial Danramil 07 Pondok Aren. Sosialisasikan Salam Pancasila Di SMA Al Mubarak

Danramil 07 Pondok Aren. Sosialisasikan Salam Pancasila Di SMA Al Mubarak

BERBAGI

TANGERANG SELATAN – “Salam Pancasila” adalah sebagai salam persatuan bagi seluruh bangsa Indonesia tanpa mengenal perbedaan agama, suku dan tradisi kedaerahan.

Hal ini disampaikan Danramil 07/Pondok Aren Kapten Kav Jatma, saat melaksanakan sosialisasi tentang salam Pancasila kepada guru dan siswa-siswi SMA Al Mubarak Pondok Aren Kota Tangerang Selatan, Kamis (21/04/2022).

Dihadapan sejumlah pelajar Kapten Jatman mengatakan, “Salam Pancasila adalah salam kebangsaan, tidak hanya untuk mempersatukan para siswa-siswi atau kelompok tertentu tetapi untuk seluruh masyarakat Indonesia,”ungkapnya.

Ia juga menjelaskan tatacara ‘Salam Pancasila’ mengangkat tangan kanan (tegak lurus) serupa posisi hormat, namun ujung jari tidak menempel di dahi, melainkan berjarak sejengkal dari dahi bagian kanan.

Danramil menilai, pelajar yang terlibat tawuran hingga menimbulkan korban jiwa, kurang memahami nilai Pancasila. Pemahaman nilai Salam Pancasila kepada guru sangat dibutuhkan, agar nantinya bisa ditularkan ke pelajar melalui pendidikan Pancasila.

Rendahnya pemahaman nilai Pancasila di kalangan pelajar tersebut, menurut Jatman menempatkan guru sebagai tenaga pengajar pada posisi sangat penting. “Saya berharap masyarakat bisa memahami makna dan perbedaan ‘Salam Pancasila’ dan salam keagamaan.” tegasnya

Disamping mensosialisasikan Salam Pancasila. Jatman berharap Babinsa juga harus melatih tatacara melaksanakan upacara tujuh belasan bagi setiap sekolah karena kedepannya upacara tujuh belasan akan dilaksanakan secara bersama antara Koramil dengan sekolah.

Dalam kesempatan itu juga Kepala sekolah SMA Al Mubarak Haikal Spd mengatakan, “Kami sangat mendukung apa yang disampaikan untuk membudidayakan Salam Pancasila sebagai pembukaan yang harus dilaksanakan setiap kegiatan upacara disekolah,” pungkasnya. (Abah Ade).

Baca Juga :  Danramil 07 Pondok Aren Kapten Kav Jatman, Sambut Walikota Tangsel Resmikan Masjid Al Ukhuwah Di Mahagoni