Beranda Advetorial Polres Tangerang selidiki kasus kecelakaan kerja di PT SMS

Polres Tangerang selidiki kasus kecelakaan kerja di PT SMS

BERBAGI

Tangerang Beritatangsel.com-Polisi Kota Tangerang (Polresta), Polda Banten melakukan penyelidikan kecelakaan kerja di pabrik peleburan baja milik PT SMS Steel di kawasan setempat yang mengakibatkan delapan pekerja terbakar pada Rabu (30/3).

Kapolres Tangerang Kombes Pol Zain Dwi Nugroho di Tangerang, Selasa mengatakan pihaknya masih melakukan penyelidikan terkait penyebab kecelakaan kerja di pabrik peleburan baja tersebut.

“Benar ada kecelakaan kerja di PT SMS Steel, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Rabu (30/3) lalu. Saat ini kami dalam proses penyelidikan atas kejadian tersebut,” ujarnya.

Kapolres menjelaskan, penyidikan dilakukan untuk mengungkap apakah ada unsur kelalaian dalam bekerja atau ada hal lain dalam kecelakaan kerja tersebut. Sehingga, lanjutnya, pihaknya perlu melakukan penyelidikan dan pemeriksaan yang lebih mendalam terhadap saksi dan korban dalam mengungkap kasus ini.

“Sementara ini masih kita selidiki. Karena kita sudah memeriksa pelapor, kemudian saksi, dan memproses TKP. Jadi sampai sekarang masih kita lanjutkan ini,” katanya.

Ia mengungkapkan, berdasarkan laporan dan informasi yang dihimpun saat ini, kejadian bermula saat delapan karyawan hendak memasukkan limbah besi ke tangki peleburan.

Kemudian, saat proses penuangan limbah besi tersebut tiba-tiba keluar cairan panas dari tungku peleburan, sehingga mengakibatkan kecelakaan kerja yang mengakibatkan delapan orang mengalami luka ringan dan luka berat.

“Informasi sementara ini, pada saat pemasangan limbah besi, keluar cairan panas di tungku. Sehingga mengenai korban,” ujarnya.

red/piss

Baca Juga :  Camat Cisauk Lantik Dewan Kehormatan Penyelenggara Pilkades