Beranda Berita Photo Lumbung Pangan Demokrat Tangsel Bergerak, Fasilitasi Masyarakat Terdampak COVID-19

Lumbung Pangan Demokrat Tangsel Bergerak, Fasilitasi Masyarakat Terdampak COVID-19

BERBAGI

BERITATANGSEL.COM — Ditengah Pandemi COVID-19, tidak menyurutkan DPC Partai Demokrat Tangerang Selatan untuk berbagi dan peduli sesama.

Bertempat dimarkas DPC demokrat Tabgsel dan Melalui Lumbung Pangan Demokrat (LPD) yang digagas oleh Ketua Umum Agus Harimurti Yudhoyono yang di distribusikan langsung ke kota dan kabupaten di seluruh Indonesia disambut baik seluruh pengurus Partai yang berlambang Mercy besutan SBY.

Melalui distribusi yang terakomodir Dari DPP ke DPD Banten sampai Ke DPC, program yang  di gagas AHY kini dirasakan langsung oleh masyarakat.

Khususnya di Tangerang Selatan, melalui DPC Demokrat masyarakat tangerang selatan ikut merasakan program yang digagas.

Ketua Lumbung Pagan Demokrat, Julham Firdaus menuturkan, kami telah Salurkan kepada masyarakat yang berdampak covid-19 dan jelas jadi bantuan ini bukan hanya sifatnya situasional tapi akan menjadi program kerja Partai Demokrat Kedepan.

Tidak hanya itu, Lanjut julham, kami terus berbuat agar Bagaimana bisa memfasilitasi masyarakat dan rakyat di Tangerang Selatan yang Terdampak Pandemik khususnya masyarakat yang memang membutuhkan.

“kami Demokrat dari Tangerang Selatan khususnya lumbung pangan demokrat yang mengatakan akan terus memantau dan melaporkan hasil distribusi yang diamanahkan oleh DPP melalui DPD hingga sampai ke masyarakat khususnya tangerang selatan,” jelasnya.

Senada dengan julham, Yanto Ulay yang juga Anggota Dewan dari Franksi Partai Demokrat Tangerang Selatan Menambahkan, melalui Program dari Ketum bersama para pengurus Demokrat Seindonesia diharapkan mampu menjadi pengobat ditengah masyarakat di masa Pandemi saat ini.

Sementara itu, Siti Azizah yang juga hadir mengatakan, dalam kesempatan malam hari ini kita dapat berkumpul bersama-sama silaturahmi di bulan suci ramadhan yang penuh berkah ini. “Mudah-mudahan dibulan penuh berkah ini kita selalu diberikan kekuatan dan ketabahan dalam menjalankan aktivitas,” katanya.

Baca Juga :  Pilar Saga Ichsan Dampingi Mendag Zulkifli Hasan Lepas Ekspor 6.700 Pasang Sepatu Buatan Pabrik di Tangsel ke Belanda

Tidak hanya itu, Lanjut Azizah menambahkan, apalagi dalam kondisi Pandemi saat ini, kita harus terus meningkatkan kewaspadaan diri kita.

“mari kita terus tingkatkan ketaqwaan kita, mudah mudahan pandemi ini cepat terselesaikan,” pungkasnya.(Hasan)