Beranda Berita Photo Mahasiswa S2 Magister Komputer dan Dosen STMIk Eresha Melaksanakan giat Pengabdian Kepada...

Mahasiswa S2 Magister Komputer dan Dosen STMIk Eresha Melaksanakan giat Pengabdian Kepada Masyarakat

BERBAGI

TANGERANG SELATAN, BERITATANGSEL.COM – Acara yang bertema Seminar Pemanfaatan Teknologi Informasi Bagi Siswa Dalam Menghadapi Dunia Kerja, diadakan pada  18 April 2019 Pukul 13:00 s/d 16:00 yang bertempat di SMK Paramarta Kota Tangerang Selatan.

atas hasil data yang peroleh dari Badan Pusat Statistik (BPS) (link: https://www.bps.go.id/pressrelease/2018/05/07/1484/februari-2018–tingkat-pengangguran-terbuka–tpt–sebesar-5-13-persen–rata-rata-upah-buruh-per-bulan-sebesar-2-65-juta-rupiah.html)  bahwa tingkat pengangguran lulusan dari SMK malah lebih banyak dibanding lulusan SMA, yang dimana salah satu tujuan adanya SMK itu adalah menciptakan para siswa/i yang memang mereka sudah memiliki keahlian-keahlian khusus dibidangnya masing-masing. Maka dari itu penyelenggara mengambil tema tersebut dan memang yang menjadi sasaran pada acara Pengabdian Kepada Masyarakat ini adalah SMK dengan peserta siswa/i kelas 3 yang kelulusan mereka itu sudah didepan mata. Kamis (18/04/2019)

Kegiatan ini memiliki tujuan :

  1. Memberikan pemahaman dan pengetahuan bagaimana cara menggunakan teknologi informasi untuk mencari informasi pekerjaan.
  2. Memberikan wawasan tentang tahapan-tahapan dan sifat-sifat dalam dunia kerja.
  3. Memotivasi siswa siswi supaya mereka percaya diri sehiingga mereka mau dan tau bagaimana bersaing dalam menghadapi dunia kerja.

Acara ini  dihadiri oleh para siswa/i kelas 3 SMK Paramarta sebanyak 30 siswa yang mewakili 4 jurusan yaitu administrasi perkantoran, akuntansi, multimedia, dan teknik bisnis sepeda motor. acara juga dihadiri oleh kepala Sekolah beserta Staf dan Jajarannya serta beberapa dosen perwakilan dari STMIK Eresha yaitu Yunus, S.Pdi, Pungkas Budiyono, S.Kom, M.Kom, dan Santosa Wijayanto, S.T, M.Kom,.

Acara dimulai dengan sambutan kepala sekolah SMK Paramarta Dra. Hj. R.Hiliasih M.Pd, kemudian  dilanjutkan dengan sambutan dari Wakil Kepala Sekolah Bapak Jusuf Malik S.H, dan Selanjutnya Perwakilan dari Kepala Jurusan yang ada di SMK Paramarta yaitu Bapak Minarrohman S.T, dan dilanjut sambutan oleh dosen perwakilan dari kampus STMIK Eresha bapak Yunus, S.Pdi.

Baca Juga :  Wali Kota Tangsel Hadiri Pengukuhan Pengurus Perkumpulan Urang Banten

Kemudian barulah masuk acara inti dengan materi pemanfaatan teknologi informasi dalam menghadapi dunia kerja, dimulai dengan penjelasan mengenai materi tentang apa itu dunia kerja, pekerjaan, kerja, yang disampaikan oleh Irawan S.T. dan dilanjut dengan materi pemanfaatan teknologi informasi untuk menghadapi dunia kerja yang disampaikan oleh Irvan Luthfi N.H, S.Kom, dan dilanjut kembali tentang tips-tips dalam mencari pekerjaan, pembuatan CV, lamaran, sampai dengan tahap wawancara, yang dibawakan kembali oleh Irawan S..T,

kemudian sesi tanya jawab yang dibawakan oleh Priyo Kasnita S.T, sebelum pennuutup para peserta diajak  main game yang di sampaikan oleh Moch. Hizul S.Pdi, dan terakir kesimpulan yang disampaikan oleh Sholikin S.Pdi, sebelum memasuki sesi doa penutup ada beberapa tambahan dan pesan juga yang disampaikan kepada para peserta oleh dosen STMIK Eresha bapak Santosa Wijayanto, S.T.

dalam sambutannya kepala sekolah SMK Paramarta mengucapkan terimakasih kepada pihak kampus dan pemateri, karena dengan adanya kegiatan seperti ini para siswa/i nya jadi lebh mengeteahui tips-tips dan cara pemanfaatan teknologi utuk mencari informasi kerja, sehingga mereka setelah lulus tidak kebingungan lagi darimana dan bagaimana untuk memulai menghadapi dunia kerja.

Bapak minarrohman selaku ketua jurusan program Multimedia berharap” kegiatan seperti ini bisa terus berlanjut apa lagi yang berhubungan dengan teknologi informasi”,.