Beranda Berita DPRD Soal Baleho Liar, Ini Kata Ketua DPRD Tangsel H. Moch. Ramli

Soal Baleho Liar, Ini Kata Ketua DPRD Tangsel H. Moch. Ramli

BERBAGI

Pamulang, Beritangsel.com – Terkait adanya baleho liar di Kota Tangsel yang tidak memiliki Ijin Mendirikan Bangunan (IMB), H. Moch. Ramli Abie Ketua DPRD Kota Tangerang Selatan menyerukan kepada para pengusaha di Tangsel untuk jangan mau beriklan memasarkan produk usahanya di Baleho liar yang tidak memiliki IMB. Hal tersebut disampaikan Ketua DPRD Kota Tangsel kepada Beritatangsel.com pada Senin (01/4/19) dikediamannya yang cukup luas dan asri dibilangan Pamulang, Tangerang Selatan.

Menurut H. Abie panggilan akrabnya sehari-hari, seharusnya pengusaha yang baik itu mau melihat-lihat dulu jika mau memasang iklan di Baleho pinggir jalan, apakah Baleho tersebut berijin atau tidak.

“Jika memiliki niat yang baik untuk bersama-sama membangun Tangsel, beriklanlah di Baleho yang memiliki ijin IMB. Karena dengan beriklan di Baleho yang berijin, itu berarti kita ikut berkontribusi menambah penerimaan keuangan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dengan membayar pajak daerah,” terangnya.

Terkait tugas dan fungsi dari aparatur penegakkan Perda-Perda Kota Tangerang Selatan, H. Abie meminta kepada pihak terkait, dalam hal ini Satpol PP untuk menjalankan fungsinya dengan baik dan benar.

Menurutnya, Pemerintah daerah Kota Tangsel sudah cukup baik sikapnya kepada masyarakat dan para Pengusaha selama ini. Untuk itu dirinya menghimbau agar sikap yang sangat kooperatif dari Pemkot Tangsel tersebut, disikapi juga oleh masyarakat khususnya para Pengusaha di Tangsel dengan kesadaran hukum, mematuhi dan menjalankan aturan hukum tersebut (Perda-Perda) dengan sebaik-baiknya.

“Perda-perda tersebut dibuat oleh para wakil rakyat di DPRD Tangsel dengan susah payah, baik waktu, pikiran serta menggunakan anggaran masyarakat melalui pembayaran berbagai macam pajak-pajak yang legal. Untuk itu saya meminta kepada aparatur penegak Perda, agar dapat menjalankan fungsinya dengan baik dan benar,” tandasnya.(SIMON )

Baca Juga :  Polda Metro Jaya Vaksinasi Warga Di Kelurahan Buaran Kota Tangsel