Beranda Berita Photo Airin Sentil Pegawai Pemkot Yang Kinerjanya Tidak Jelas

Airin Sentil Pegawai Pemkot Yang Kinerjanya Tidak Jelas

BERBAGI
Foto : Google

Tangerang Selatan, BERITATANGSEL.COM – Wali kota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany memimpin Apel Gabungan Hari Kesadaran Nasional yang berlangsung pada hari ini, Senin (19/2/2018) pagi, di lapangan Cilenggang, Serpong Tangsel.

Dalam arahannya Wali kota Airin dengan tegas menekankan kepada para pegawai lingkup Kota Tangsel untuk meningkatkan kesadaran akan kedisiplinan dan sadar akan kedudukan, tugas pokok serta fungsi (Tupoksi).

“Kita semua disini adalah abdi negara, abdi masyarakat dan Pelayan Publik yang artinya kita adalah pelayan yang bertugas untuk mengasuh, melayani dan membantu masyarakat. Ketika kita memilih profesi sebagai abdi negara dan abdi masyarakat, maka pola pikir kita harus menyesuaikan dengan profesi tersebut,” tegas Airin.

Dirinya menekankan, pola pikir yang harus ditanamkan pada para pegawai pemerintah adalah meletakkan kepentingan negara dan masyarakat sebagai hal yang utama sebagai pelayan masyarakat di segala bidang.

“Harap diingat bahwa sebagai pelayan masyarakat adalah kitalah yang bertugas melayani masyarakat, bukan untuk dilayani. Kita memiliki kewajiban untuk memberikan pelayanan yang lebih baik, lebih cepat dan lebih murah,” pungkasnya.

Editor : Sugianto
Sumber : TangerangNews.com

Baca Juga :  Festival Cisadane Pada Hari Rabu, jelang Acara Buaya Muncul di Tengah Sungai Cisadane