Beranda Berita Photo Himpun Produk Unggulan, Dinkop dan UKM Kota Tangsel Adakan Festival Kuliner Lokal

Himpun Produk Unggulan, Dinkop dan UKM Kota Tangsel Adakan Festival Kuliner Lokal

BERBAGI
Foto ilustrasi

Serpong, Beritatangsel.com – Pemerintah Kota Tangsel melalui Dinas Koperasi dan UKM Kota Tangsel menggelar rapat koordinasi festival kuliner lokal bagi pelaku UKM se-Kota Tangsel.

Plt Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kota Tangsel Dahlia Nadeak, mengatakan bahwa rapat koordinasi tersebut dalam rangka persiapan kegiatan Festival Kuliner Lokal ke 5 Kota Tangsel, untuk peningkatan peluang usaha mikro kecil dan menengah Kota Tangsel.

Yang rencananya akan diselenggarakan pada tanggal 9 sampai 10 Desember 2017, dan bertempat di lokasi wisata daerah Tandon Ciater, Serpong, Tangsel.

“Festival kuliner lokal Tangsel tersebut bertujuan untuk mencari branding dan produk-produk makanan unggulan khas lokal dari Kota Tangsel yang sudah terstandarisasi, ” kata Dahlia di Serpong, Kamis (6/12/2017).

“Artinya melalui festival kuliner lokal ke 5 Tangsel ini, Dinkop UKM Tangsel akan mengangkat para pelaku UMKM yang sudah ada lebalingnya dan halal serta sudah kita anggap produk unggulan di Tangsel,” tambahnya.

Dahlia berharap, melalui event festival kuliner lokal, nantinya akan terlihat produk-produk mana saja yang paling laku dan laris dipasaran dari berbagai event yang sudah dilaksanakan dan diikuti oleh para pelaku UMKM.

“Saya berpesan kepada para pelaku UMKM, berlomba dan manfaatkanlah peluang event ini dengan baik. Jangan terlena oleh fasilitas dari pemerintah daerah, tapi berbuatlah yang terbaik secara mandiri dan tunjukkan bahwa kalian adalah para pelaku usaha handal dan mampu untuk maju dengan kemandirian,” tukasnya.(Dc)

Baca Juga :  Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Pamer Penanganan Sampah