Beranda Berita Photo Airin Berharap Masyarakat Memaknai Hari Kemerdekaan Indonesia

Airin Berharap Masyarakat Memaknai Hari Kemerdekaan Indonesia

BERBAGI

Setu, Beritatangsel.com – Walikota Tangsel memimpin apel kehormatan renungan suci yang merupakan rangkaian dari peringatan HUT RI yang ke-72 di Taman Makam Pahlawan Seribu, Kademangan, Setu, Kota Tangsel. Kamis (17/8/2017).

Dalam suasana hening dan pendar cahaya hanya melalui obor-obor yang dinyalakan apel Airin membuka apel renungan malam itu.

Acara dimulai tepat ditengah malam pada pukul 00.00 wib. Dalam pidatonya, Airin memberikan penghargaan yang tinggi kepada arwah para pahlawan yang di makamkan di tempat tersebut.

“Dalam rangka memperingati HUT RI Kemerdekaan yang Ke-72 ini kami yang hadir dalam upacara mengenang arwah para jasa dan mendoakan para pahlawan yang telah disemayamkan ditempat ini, ” ucap Airin saat ditemui awak media seusai penutupan acara.

Dirinya menambahkan, besok akan dilaksanakan upacara memperingati HUT RI dengan menaikkan bendera dan penurunan bendera oleh Paskibraka dan diharapkan masyarakat dapat memaknai makna hari pembacaan teks proklamasi ini.

“Saya harap masyarakat ikut serta dalam memaknai hari pembacaan teks proklamasi ini atau hari kemerdekaan Republik Indonesia,” harap Airin.

Adapun yang ikut dalam upacara tersebut yaitu dari seluruh jajaran OPD Kota Tangsel, TNI, Kepolisian dan sanak famili dari pahlawan-pahlawan yang dimakamkan di tempat itu. (Iqbal)

Baca Juga :  87,8% Masyarakat Puas Kinerja Polri, Survei Litbang Kompas: Pengawasan Internal Berjalan Apik