Beranda Berita Photo Pembalap Liar Membawa 30 Butir Obat-Obatan Saat Opcikon Polsek pagedangan

Pembalap Liar Membawa 30 Butir Obat-Obatan Saat Opcikon Polsek pagedangan

BERBAGI

Kab. Tangerang, Beritatatangsel.com -Wilayah Pagedangan hampir setiap malam menjadi salah satu tempat trek-trekan motor atau balap liar oleh anak muda. Merespon hal tersebut, Kapolsek Pagedangan Polres Tangsel melakukan Operasi Cipta Kondisi alias Opcikon.Minggu (04/06/2017)

Dalam Operasi Cipta Kondisi atau Opcikon, Polsek Pagedangan berhasil mengangkut sebanyak 9 kendaraan roda dua, dan 1 kendaraan beroda 4, tak hanya itu dalam Operasi tersebut, Polsek Pagedangan berhasil mengungkap para pembalap liar yang diduga membawa obat-obatan berjenis Koplo sebanyak 30 butir.

Demikian disampaikan Kapolsek Pagedangan, Ajun Komisaris Polisi AKP saat dimintai keterangan usai melakukan Operasi Cipta Kondisi, pukul 02.30 wib, di Polsek Pagedangan Kabupaten Tangerang.

Kepada wartawan, Kapolsek Pagedangan ini, menjelaskan, untuk kasus pelaku yang diduga membawa obat, pihak kepolisian Polsek Pagedangan masih mendalami.

“Ada satu orang, yang di duga membawa obat-obatan, itu inisialnya atas nama (S.A). obat-obatannya berjenis seperti koplo, akan kita dalami dulu ini, kurang lebih ada 30 butir.” jelas, Kapolsek Pagedangan Ajun Komisaris Polisi AKP.

Operasi Cipta Kondisi yang dilakukan Kapolsek Pagedangan Polres Tangerang Selatan ini, sekitar pukul 00.30 wib, pukul 02.00 wib Kapolsek Pagedangan serta jajarannya kembali ke tempat atau Polsek Pagedangan.Ujarnya

Selain itu, Kapolsek Pagedangan, Ajun Komisaris Polisi AKP berharap, digelarnya giat Operasi Cipta Kondisi ini, masyarakat bisa lebih tertib, terutama dalam berkendaraan yang ada di wilayah hukum Polsek Pagedangan, Polres  Tangsel kabupaten Tangerang. (ipin_pic) 

Baca Juga :  Pemkot Tangsel Verifikasi Sistem Merit