Beranda Berita Photo Pemrov Banten, Siapkan Lahan Untuk Bangun Sirkuit Balap

Pemrov Banten, Siapkan Lahan Untuk Bangun Sirkuit Balap

BERBAGI

Banten, Beritatangsel.com-Pemerintah Provinsi Banten mengklaim telah menyiapkan lahan seluas 60 hektar yang dipergunakan untuk pembangunan sirkuit balapan yang berlokasi di Kecamatan Curug, Kota Serang.

Ketua DPRP Banten Asep Rahmatulloh mengatakan, rencana pembangunan sirkuit tersebut ada dorongan Ikatan Motor Indonesia (IMI) yang ingin memiliki sirkuit balapan.

“Pembangunan sirkuit itu program pemerintah atas dorongan usulan dari IMI sendiri. Lahan kita juga sudah punya kurang lebih 60 hektar,” kata Asep kepada awak media usai menghadiri acara Musprov di salah satu hotel di Kota Serang, Kamis (16/3/2017).

Pembangunan lintasan balapan tersebut, saaat ini masih dalam pengkajian pemprov Banten, Asep belum bisa memastikan anggaran pembangunan sirkuit itu menggunakan Anggaran Pendapatana dan Belanja (APBD) Banten atau menggunakan dana investor.

“Kita butuh kajian yang mendalam lagi dalam kontek ngebangunya. Apakah mengunakan dana investor atau mungkin dana dari APBD, tergantung pembicaraan kedepanya seperti apa,” tuturnya.(*)

(AA).

Baca Juga :  Bocah Berusia Lebih Kurang 12 Tahun Ditemukan Tewas di Sungai Sasak Tinggi