Beranda Berita Photo Satukan NKRI, Danrem 052/WKR Beri Pembekalan Kepada Peserta Jambore Ormas

Satukan NKRI, Danrem 052/WKR Beri Pembekalan Kepada Peserta Jambore Ormas

BERBAGI

Kabupaten Tangerang, Beritatangsel.com – Komadan Korem 052/Wkr Kolonel Infantri Iwan Setiawan beri pembekalan kepada 400 orang peserta Jambore Ormas dengan materi “Ancaman Gangguan Hambatan dan Tantangab Keutuhan NKRI” yang dilaksanakan pada tanggal 25 November 2016 sampai dengan 27 November 2016, di Bumi Perkemahan Kitri Bakti, Kampung Pondok Jengkol RT 04/06 Desa Curug Wetan, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang.

Dengan mengusung tema “Dengan Jambore Ormas, Tumbuhkan Semangat Persatuan Ormas Kota Tangerang” selain dihadiri oleh Komandan Korem 052/WKR hadir pula, Kasi Intel Korem 052/WKR, Danramil 11 Curug dan ketua panitia acara Kaunang.

Adapun 400 orang peserta Jambor Ormas terbagi dari berbagai Ormas sebagai berikut :

FKDM 25 orang, Brigade Manguni 25 orang, Laskar Merah Putih 25 orang, FBR 25 orang, Pemuda Pancasila 25 orang, FKPPI 25 orang, Banser NU 25 orang, Forum Pemuda Lintas Agama 25 orang, Orang Indonesia 25 orang, KORKOM Muhamaddiyah 25 orang, BPPKB 25 orang, Pokdar Kamtibmas 25 orang, Senkom POLRI 25 orang, Patriot Bela Negara 25 orang, FORKABI 25 orang, Mapala STISIP 25 orang.

Komadan Korem 052/Wkr Kol Inf Iwan Setiawan saat dalam materinya mengatakan, kebuthan energi bertambah 41 % dikarenakan terus bertamabahnya pertumbuhan penduduk setiap tahunya dan kelangkaan energi fosil dunia pada tahun 2056 akan habis maka akan beralih ke energi hayati.

“Tahun 2043 penduduk dunia diperkirakan mencapai 12,3 milyar, maka 9, 8 milyar jiwa di daerah non ekuator, 2,5 milyar jiwa di daerah ekuator maka pada tahun 2043 nanti, seluruh penduduk duia akan mencari pangan, air dan energi di daerah ekuator,” jelasnya, Jumat (25/11/2016).

Dirinya memaparkan, perlambatan ekonomi global, rendahnya daya beli masyarakat, menurunnya produktifitas nasional, pengangguran, kemiskinan dn ketergantungan pada ekspor komoditas adalah sebuah tantangan ekonomi di tahun 2016.

Baca Juga :  3 Buaya Kerap Muncul Di Kali Cirarab, BPBD Kabupaten Tangerang Evaluasi Cara Penangkapan
Saat Komadan Korem 052/Wkr Kolonel Infantri Iwan Setiawan memberi pembekalan
Saat Komadan Korem 052/Wkr Kolonel Infantri Iwan Setiawan memberi pembekalan

“Indonesia sendiri sebagai bagian dari ekuator, Negara yang kaya dan strategis. Indonesia negara ekuator yang mendapat banyak sinar matahari sehingga energi dan pangan melimpah,” ucapnya.

Ditegaskan Danrem 052/WKR, kekayaan alam Indonesia suatu saat nanti akan membuat iri Negara-negara lain di dunia sebab kekayaan akan sumber alam akan membawa suatu Negara menuju malapetaka.

“Bentuk proxy wars adalah gerakan sparatis, demontrasi massa, pemberitaan yang provokatif, peredaran narkoba, tawuran pelajar, bentrok antar kelompok dan penyebaran narkoba,” jelasnya.

Tujuan dan sasaran wasbang adalah bangsa yang kuat, aktualisasi nilai-nilai pancasila, wasbang wajib di internalisasi, berprilaku yang baik sesuai prinsip.

“Indikator karakter adalah wujud dari prilaku yang baik dan menjunjung nilai-nilai kebangsaan. Kita memang berbeda tapi kita adalah satu.” tandasnya.

Di informasikan pembekalan yang diberikan oleh Danrem 052/WKR kepada peserta Jambore Ormas selesai pada pukul 21.15 WIB berjaln dengan aman dan tertib. (Tra)