Beranda Berita Photo Kampung Pemuda Sambut Hari Sumpah Pemuda Terlihat Semarak di Kecamatan Karang Tengah

Kampung Pemuda Sambut Hari Sumpah Pemuda Terlihat Semarak di Kecamatan Karang Tengah

BERBAGI

Kota Tangerang, Beritatangsel.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang mengintruksikan kepada seluruh Kecamatan se-Kota Tangerang untuk membentuk Kampung Pemuda di setiap kelurahan dalam rangka menyambut Hari Sumpah Pemuda yang jatuh pada Tanggal 28 Oktober 2016 nanti.

Semarak penyambutan Hari Sumpah Pemuda itu terlihat di Kecamatan Karang Tengah, Kota Tangerang pada 25 Oktober 2016 lalu. Dengan menampilkan berbagai pertunjukan dan perlombaan seni kreatif dari para juara hasi verifikasi lomba ditiap kelurahan se-Kecamatan Karang Tengah.

Camat Karang Tengah Drs. Sucipto, MM saat ditemui Beritatangsel.com mengatakan, Kampung Pemuda diadakan secara seretak disetiap Kelurahan se-Kota Tangerang berdasarkan intruksi langsung dari Walikota Tangerang.

“Semua acara difokuskan di Kelurahan terlebih dahulu, seperti perlombaan melukis kaos, Fotografer, Stend up comedy dan akan diperlombakan kembali di Kecamatan,” ucapnya.

Dirinja juga mngungkapkan, dengan momentum Kampung Merdeka tersebut, para pemuda bias lebih bersinergis dengan Pemerintah Kota Tangerang dan bisa berselaras dengan program Pemeritah melalui kreatifiotas-kreatifitas yang dimiliki oleh para pemuda.

“Marih seluruh pemuda kita bangun Kota Tangerang dan lebih berperan aktif dalam setiap kegiatan-kegiatan yang sesuai dengan visi dan misi pemerintah Kota Tangerang,” harapnya.

Terpantau Beritatangsel.com dalam perayaan Hari Sumpah Pemuda tersebut, terlihat hadir Camat Karang Tengah, Sekretaris Kecamatan karang tengah, Seluruh lurah se-Kecamatan Karang Tengah, ketua KNPI Kecamatan Karang Tengah dan para tamu undangan. (Putra/MHD)  

Baca Juga :  Di Berhentian Sementara Menjadi Ketua PDIP Kota Tangerang, Hendri Zein : Keputusan Gue Terima Dengan Besar Hati