Beranda Berita Photo Stafsus Presiden Turun Tangan soal Rebutan Besi Tua di PT Union Food

Stafsus Presiden Turun Tangan soal Rebutan Besi Tua di PT Union Food

BERBAGI

Kota Tangerang, Beritatangsel.com – eksekusi barang di PT. Union Food yang dilakukan Sekretaris Kabinet melalui Staf Khusus Presiden, Lenis Kagoya bersama Lembaga Masyarakat Adat (LMA) Provinsi Papua dan puluhan warga perwakilan dari beberapa suku di Timika, Papua dikawal pihak kepolisian dari Polda Metro Jaya  mendatangi PT. Union Food di Jalan Gatot Subroto, Jatiuwung, Kota Tangerang, pada 4 Oktober 2016.

Atas dasar surat perintah Staf Khusus Presiden nomor : sprint.61/SKP-LK/08/2016 melakukan pemindahkan rangkaian mesin yang ada di PT Union Food kelokasi yang netral di daerah bekasi untuk kepentingan verifikasi atas kepemilikan barang tersebut.

Barang yang diambil dari PT. Union Food di Jatake,akan digunakan untuk kesejahteraan masyarakat Papua, besi tua hibah milik Freeport ini milik tujuh suku Timika.

Negro Kokoya “Besi tua hibah dari freeport milik masyarakat tujuh suku di Timika untuk kesejahteraan ekonomi masyarakat,” ungkap Negro Kokoya, Kamis (6/10/2016).

Sementara itu, menurut kuasa hukum PT. Indo Ferro, Ramli Tarigan mengatakan bahwa eksekusi pengambilan barang tersebut bukan milik Freeport.

“Barang yang mereka ambil milik PT. Indo Ferro yang dititipkan di Union Food dan mempunyai bukti kepemilikan atas barang tersebut,” sanggahnya

Ramli juga menambahkan, Kegiatan ini sangat mengganggu aktifitas karyawan,padahal kami sedang mengupayakan proses hukum,dengan melapor ke Mabes Polri dan menyurati pimpinan tertinggi Negara,tapi proses pengambilan barang ini tidak berhenti.img_20161007_233054

“Padahal banyak aparat hukum,kami berharap kepada penegak hukum lindungi kami sebagai warga Negara, selama melaksanakan upaya hukum dan diakomodir,serta dihentikan kegiatan ini, karena sedang proses upaya hukum, kalau di diamkan ini seperti ada sesuatu dan perbuatan mereka adalah perbuatan pidana, bisa disebut perampasan, karena kami memiliki dokumen barang tersebut dan barang yang dibawa berlabel PT. Indo ferro,” tegasnya. (Trisno)

Baca Juga :  Klinik Kecantikan Milik Tompi Di Pondok Aren Diprotes, Massa Bawa Keranda Mayat