Beranda Berita Photo Pengembang PPM Diminta Warga Jadikan Sungain Cicinta Sebagai Kawasan Wisata

Pengembang PPM Diminta Warga Jadikan Sungain Cicinta Sebagai Kawasan Wisata

BERBAGI

Banten, Beritatangsel.com – Warga Desa Maja, Kecamatan Maja, Kabupaten Lebak meminta, pihak pengembang perumahan Permata Mutiara Maja (PMM) menjadikan Sungai Cicinta sebagai kawasan wisata.

Hal tersebut disampaikan Kepala Desa Maja, Makmun Tobari, di sela-sala sambutannya pada acara pembukaan marketing galeri Permata Mutiara Maja (PMM).

Menurut Tobari, dengan dijadikannya Sungai Cicinta sebagai kawasan wisata akan berdampak kepada meningkatnya ekonomi masyarakat. Ia juga mengharapkan agar dana Corporate Social Responsibility (CSR) ditingkatkan.

“Semata-mata, CSR ini untuk peningkatan pendidikan di Maja,” ucapnya, Sabtu (4/6/2016)

Sekretaris Kecamatan (Sekmat) Maja, Zaenudin mengaku, pembangunan perumahan di wilayahnya memiliki dampak positif karena akan membawa kemajuan terhadap ekonomi.

“Kami ucapkan terima kasih kepada para pengembang yang mau membangun perumahan di Maja, termasuk PT Bukit Nusa Indah Perkasa sebagai pengembang PMM.

Menanggapi hal tersebut, Presiden Direktur PT Bukit Nusa Indah Perkasa, Chandra Wijaya menyambut baik usulan untuk memanfaatkan Sungai Cicinta sebagai kawasan wisata.

“Kami akan tindak lanjuti masukan yang positif ini,” katanya.

Chandra membeberkan, akan ada 2.000 unit rumah bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) di atas lahan seluas 45 hektar tersebut.

“Keseluruhan lahan yang akan kita bangun ada sekitar 200 hektar. Tapi, untuk rumah MBR kita akan bangun 200 unit. Tahap pertama kita bangun 400 unit dulum dan yang sudah terjual sekitar 200 unit,” terangnya.

Seperti diketahui, peresmian galeri marketing perumahan Permata Mutiara Maja ini juga dihadiri unsur Muspika, Kepala Desa, dan tokoh masyarakat. Dalam kesempatan tersebut juga dilaksanakan santunan terhadap puluhan anak yatim piatu. (Sutrisno)

Baca Juga :  Atlet Tangsel Kembali Raih Juara Umum POPDA X Banten