Beranda Berita Photo Kondisi Pasar di Tangsel Sangat Memprihatinkan

Kondisi Pasar di Tangsel Sangat Memprihatinkan

BERBAGI

Pondok Aren, Beritatangsel.com – hampir sebagian besar kondisi serta situasi pasar yang baru diserahkan Pemkab. Tangerang per 1 Januari 2016 lalu sangat memprihatinkan.

“Kami tentunya berharap banyak terhadap janji peremajaan dan penataan ulang kondisi pasar tradisional yang ada oleh Walikota dan Wakil Walikota Tangsel agar lebih manusiawi serta nyaman untuk dikunjungi maupun berlanja,” kata Ny. Silvi, warga Bintaro, Pondok Aren, Senin (25/1/2016).

Kondisi di enam pasar tradisional seperti Pasar Jombang, Ciputat, Cimanggis, Serpong, Gedung Hijau dan Bintaro Sektor 2 selama dikelola Kab. Tangerang sangat memprihatinkan sehingga masyarakat enggan untuk berlanja di pasar itu.

Menurut dia, selama ini Kab. Tangerang hanya mengambil setoran retribusi saja tanpa memperhatikan kondisi bangunan, kios, los, sampah buangan dan sarana maupun prasarana lain yang membuat pasar itu tak layak dikunjungi.

“Janji menata ulang serta perbaikan sarana maupun prasarana yang ada tentunya menjadi perhatian serius seluruh masyarakat Tangsel,” tambah ibu satu anak ini.
Hal senada dikatakan Yanto, pedagang Pasar Serpong,

kondisi kios dan lapak maupun los yang ada perlu diremajakan atau diperbaiki jika ingin menarik konumen ke pasar tradisional setelah tanggung jawab pasar kini dikelola langsung Pemkot Tangsel.

“Tak hanya kondisi di dalam pasar saja yang perlu dibenahi tapi sarana maupun prasaran penunjang lain seperti areal parkir kendaraan dan penataan pedagang Kaki-5 di luar pasar juga harus dilakukan agar lebih tertib, aman dan nyaman.

” ujarnya yang juga meminta kesemrawutan di Jl. Raya Puspitek depan Pasar Serpong ditertibkan agar tak terjadi kemacetan dan antrean kendaraan setiap saat.
Menanggapi masalah pelimpahasan tanggung jawab ke enam pasar tradisional dari Kab. Tangerang

Baca Juga :  Benyamin Davnie Lantik Pimpinan Baznas Kota Tangsel Periode 2022 - 2027

ke Pemkot Tangsel sejak 1 Januari 2016 lalu, Kepala Bidang (Kabid) Perdagangan Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Tangsel,

Rohidin, membenarkan tapi dari enam pasar yang diserahkan ada empat pasar kondisinya rusak.
Ke empat pasar tradisional yang kondisinya rusak dan tak layak antara lain Pasar Ciputat.

ujarnya untuk Pasar Gedung Hijau sangat memprihatinkan karena terkesan ‘mati suri’ sehingga akan dikaji ulang serta dilihat permasalahannya secara mendalam.

Sumber:pos kotanews.com