Beranda Berita Photo Asik… Cuma Modal KTP Berobat Gratis di Tangsel

Asik… Cuma Modal KTP Berobat Gratis di Tangsel

BERBAGI
KTP
Bocah Saat Menunjukan KTP Tangsel Orang Tuanya

Serpong, beritatangsel.com — Pemerintah Kota Tangerang Selatan terus serius menerapkan pelayanan kesehatan gratis untuk warganya. Hanya dengan menunjukkan Kartu Tanda Penduduk (KTP) Tangsel, warga bisa berobat gratis di seluruh puskesmas di Tangsel.

“Pelayanan berobat gratis ini sudah berjalan dua tahun. Syaratnya hanya menunjukkan KTP Tangsel,” kata Kasubag TU Puskesmas Serpong, Budi Raharjo, seperti dikutip metrotvnews.com

Pelayanan kesehatan gratis yang diberikan meliputi pemeriksaan medis sampai obat-obatan. Budi memastikan warga Tangsel tak mengeluarkan biaya pengobatan. “Kebetulan di Puskesmas ini juga ada ruang rawat inap. Ada empat kamar. Itu juga gratis bagi warga Tangsel,” kata Budi.

Sementara itu, Wakil Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie mengatakan, saat ini Tangsel punya 26 puskesmas yang tersebar di tujuh kecamatan. “21 puskesmas sudah dilengkapi fasilitas rawat inap, semua gratis. Syaratnya hanya tunjukkan KTP Tangsel,” kata Benyamin.

Dijelaskannya, Tahun ini, Pemkot Tangsel sedang membangun Puskesmas tambahan di tiga lokasi, yakni di Pondok Cabe Ilir, Bambu Apus, dan Lengkong Wetan. Alokasi anggaran untuk pembangunan masing-masing Puskesmas hanya Rp2,8 miliar.

Beberapa puskesmas Alhamdulillah sudah ada alat-alat rontgen. Paling penting, di puskesmas juga ada dokter spesialis. “program pelayanan kesehatan gratis ini sudah berjalan sejak September 2012. Program ini jadi satu bentuk perhatian Pemkot Tangsel terhadap pelayanan kesehatan gratis bagi warga Tangsel,” tandasnya.(*)

Sumber : metrotvnews.com

Baca Juga :  Program Laris, Jadi Terobosan Pemkot Tangsel Urus IMB