Beranda Berita Terkini Elvier Rangkul Masyarakat Perantau

Elvier Rangkul Masyarakat Perantau

BERBAGI
Elvier Rangkul Masyarakat Perantau
Elvier Rangkul Masyarakat Perantau
Elvier Rangkul Masyarakat Perantau
Elvier Rangkul Masyarakat Perantau

Pamulang, BTC – Pemilu serentak 9 Desember 2015 semakin dekat. Meski tahapan hari ini baru penetapan pasangan calon dan nomor urut pasangan calon, namun para calon kepala daerah telah melakukan langkah-langkah taktis untuk meraup suara.

Tidak terkecuali Para pasangan calon walikota Tangerang Selatan. Mereka bersaing merebut hati dan simpati para pemilih Tangerang Selatan dengan caranya masing-masing.

Baru-baru ini, Elvier Calon Wakil Walikota yang diusung oleh PDIP dan Hanura ini mendatangi kelompok masyarakat perantau. Calon Wakil Walikota yang berpasangan dengan Arsid ini mendatangi Bejo Center, di Pamulang.

Ini hanya silaturahmi ke Bejo Center, kata Elvier, Senin, 24/2015. Sebagai sesame pendatang dan perantau di Tangerang Selatan ini harus bersatu untuk membangun dan memajukan Kota Tangerang Selatan ini, ungkapnya.

Menurut Elvier, Kota Tangerang Selatan adalah Kota Urban. “Karena banyaknya urban, ini harus dipelihara dengan baik agar pluralism tetap terjaga dengan baik.”

Harapan kami, lanjut Elvier, pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Tangerang Selatan Periode 2015 – 2020, Arsid – Elvier mendapat dukungan dari masyarakat luas. (Ryo)

Baca Juga :  Penemuan Mayat Tanpa Identitas Gegerkan Warga Kosambi Tangerang