Beranda Berita Terkini Ditemukan di lepas pantai Sisilia diduga berasal dari 10.000 tahun lalu.

Ditemukan di lepas pantai Sisilia diduga berasal dari 10.000 tahun lalu.

BERBAGI
pilar misterius
pilar misterius
pilar misterius
pilar misterius

BT.COM – Penggemar UFO mengklaim sebuah pilar misterius yang ditemukan di lepas pantai Sisilia diduga berasal dari 10.000 tahun lalu tidak mungkin dibuat oleh manusia.

Meski para ilmuwan memiliki argumen berbeda, tapi penggemar UFO Scott Waring mengklaim bahwa keterampilan teknis yang terlibat dalam pembuatan pilar tersebut tidak seperti yang digambarkan dalam sejarah saat ini.

Waring mengklaim bahwa pilar tersebut mungkin berasal dari Atlantis yaitu sebuah kota alien yang hilang, menurut harian UFO Sightings.

Waring mengatakan, pilar batu kapur seberat 15 ton dengan lubang mekanis yang terlihat seperti dibor merupakan bukti mengagumkan bahwa pada zaman dahulu makhluk cerdas pernah menginjakkan kakinya di Bumi.

“Pilar ini ada sebelum manusia memiliki kemampuan untuk menciptakan alat yang kompleks. Bahkan saat ini, memindahkan dan mengukir blok batu kapur seberat 15 ton akan sangat sulit dilakukan jika tanpa menggunakan mesin listrik atau gas. Mungkin ini milik pulau Atlantis yang hilang, yang merupakan kota alien.”

Batu pilar yang ditemukan oleh para peneliti dari Tel Aviv University memiliki tiga lubang berdiameter sama.

Para peneliti percaya itu buatan manusia sekitar 10.000 tahun yang lalu.

“Tidak ada proses alami yang dapat menghasilkan elemen-elemen ini,” tulis Zvi Ben-Avraham dari Tel Aviv University dikutip Dream dari laman Metro.co.uk, Kamis 13 Agustus 205.

Pilar tersebut ditemukan di kedalaman 131 kaki di lepas pantai Pantelleria Vecchia Bank -daerah diyakini telah dijajah oleh peradaban kuno dan terendam 9.500 tahun yang lalu.

Para peneliti mengatakan Sicilian Channel adalah salah satu wilayah dangkal di Mediterania bagian tengah di mana sering terjadi perubahan permukaan laut yang dramatis dan intens.

Penemuan ini mengungkapkan inovasi dan pengembangan teknologi yang dicapai oleh penduduk Mesolithic di wilayah Sisilia Channel.

“Upaya tersebut tidak diragukan lagi telah mengungkapkan keterampilan teknis dan rekayasa besar (penduduk Mesolithic). Pilar itu bisa saja semacam mercusuar atau sistem penahan,” tulis peneliti. 

Baca Juga :  Amankan Kampanye Akbar di Stadion JIS, Polda Metro Jaya Terjunkan 2.666 Personel Gabungan