Beranda Berita Photo Pesan Siaran Blackberry Messanger Buat Masyarakat Resah, Polres Metro Tangerang Angkat Bicara

Pesan Siaran Blackberry Messanger Buat Masyarakat Resah, Polres Metro Tangerang Angkat Bicara

BERBAGI
Pesan Siaran Blackberry Messanger (Foto: Putra)
Pesan Siaran Blackberry Messanger (Foto: Putra)
Pesan Siaran Blackberry Messanger (Foto: Putra)

Kota Tangerang, BT.com –  Polres Metro Tangerang, Kota Tangerang, Banten. Angkat bicara prihal berdarnya pesan siaran dari Blackberry Messanger yang menyebutkan bahwa Tangerang kini menjadi zona merah perampasan dan perampokan kendaraan roda dua atau begal motor.

Menangapi hal tersebut, Kasat Reskrim Polres Metro Tangerang AKBP Sutarmo menegaskan, bahwa daerah rawan perampokan dan perampasan sudah tidak ada lagi.

Pasalnya, pihaknya telah melakukan penangkapan kelompok besar curanmor dan perampok mobil, beberapa waktu lalu.

“Pelaku yang di Tangerang kita tangkap semua. Sudah ada 12 pelaku yang kita tangkap, dua ditembak mati dan satu ditembak kakinya karena melawan petugas,” tutur Sutarmo, Minggu (22/2).

Pihaknya  juga terus melakukan pengembangan ke luar daerah untuk memburu anggota kelompok tersebut hingga tuntas.

“Sejak pengungkap-an, kita kembangkan terus. Jadi peristiwa begal sudah tidak ada,” paparnya.

Dia menghimbau,  masyarakat jangan mudah percaya dengan info yang tersebar.

Diduga itu adalah upaya untuk membuat masyarakat khawatir. “Saya tidak pernah dapat info seperti ini. Jadi ini belum tentu benar,” tegasnya. (Putra)

Baca Juga :  Polisi Selidiki Kasus Pria Membegal di Tol Tangerang, Kini Pelaku Sudah Ditangkap