Beranda Berita Photo Sertijab Lurah Pondok Aren Berlangsung Sederhana

Sertijab Lurah Pondok Aren Berlangsung Sederhana

BERBAGI
Lurah Pondok Aren H Masyaruddin Saat Sambutan Lepas Sambut
Lurah Pondok Aren H Masyaruddin Saat Sambutan Lepas Sambut
Lurah Pondok Aren H Masyaruddin Saat Sambutan Lepas Sambut

Pondok Aren, BT.C-Sederhana dan diliputi awan mendung mengiringi Serah Terima Jabatan (Sertijab) Lurah Pondok Aren, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan dari H. Masyaruddin, S.Pd., kepada Joko Munadih, S.Pd., di Aula Kelurahan Pondok Aren, Rabu, 11/2/2015.

Hadir dalam acara tersebut Kapolsek Pondok Aren Kompol Bachtiar Alfonso, SIK., MSi., Kanit Binmas Polsek Pondok Aren AKP Suharyono, H. Masyaruddin didampingi Istri, Joko Munadih didampingi Istri, para Ketua RT dan Ketua RW, dan para tamu undangan lainnya.

Selanjutnya, Masyaruddin akan menempati pos baru sebagai Kepala Seksi (Kasi) Pembinaan di Kantor Perpustakaan Daerah Kota Tangerang Selatan. Sementara itu, Joko Munadih sebelumnya menjabat sebagai Lurah Pondok Jaya Kecamatan Pondok Aren.

Dalam sambutannya, Masyaruddin menyatakan, sebagai PNS dirinya siap bertugas dan ditempatkan dimana saja. Ia berharap, “dirinya dan masyarakat Pondok Aren dapat memetik hikmah dari setiap peristiwa, ambil yang baik, perbaiki yang kurang, jangan bicarakan yang tidak baik.”

Di tempat yang sama, Munadih berharap partisipasi seluruh masyarakat untuk bersama-sama membangun Kelurahan tercinta ini. Tanpa kerja sama masyarakat, dirinya akan kesulitan menjalankan tugasnya, katanya kepada Beritatangsel.com.

Sementara itu, Kapolsek Pondok Aren Kompol Alfonso dalam sambutannya menghimbau kepada seluruh masyarakat Pondok Aren, terkait maraknya tindak criminal terutama curanmor, untuk meningkatkan keamanan masyarakat bersama. Hati-hati dalam meletakkan kendaraannya, baik motor maupun mobil, sambungnya.

Pihaknya akan terus berkoordinasi dengan kelurahan. Polsek akan bersilaturahmi ke kelurahan-kelurahan untuk mengungkap berbagai persoalan hukum di wilayah masing-masing, pungkasnya. (Iskandar)

Baca Juga :  Merintis Kerja Sama Dengan Pihak Luar Negeri, SMKN 2 Tangsel Terus Siapkan SDM Berkualitas