Beranda Berita Photo Penting, Keikutsertaan Masyarakat dalam Musrenbang

Penting, Keikutsertaan Masyarakat dalam Musrenbang

BERBAGI
Camat Larangan, Dimyati SH, S.mi

 

Camat Larangan, Dimyati SH, S.mi
Camat Larangan, Dimyati SH, S.mi

Tangerang, BT. Com – Dalam rangka mewujudkan pemerintahan yang baik (Good Governance), salah satu aspek penting adalah dibukanya peluang bagi masyarakat dalam turut serta dalam pengambilan keputusan pembangunan, termasuk aspek perencanaan.

Dimyati, SH, S.mi, Camat Larangan mengatakan, ruang yang disiapkan bagi keikutsertaan masyarakat dalam proses perencanaan pembangunan adalah Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) yang dilaksanakan secara berjenjang mulai dari Rukun Tetangga (RT), Rukun Warga (RW), Kelurahan, Kecamatan sampai tingkat Bappeda.

“Musrenbang di tingkat kelurahan tiap tahun sebelum memasuki tahun anggaran baru, dilakukan dalam upaya menjaring aspirasi masyarakat melalui beberapa tahapan-tahapan yakni diawali dari rembuk warga dari tingkat RT dan RW setelah itu disepakati apa yang harus menjadi skala prioritas,” kata Dimyati kepada Beritatangsel.com usai menghadiri musrenbang di Kelurahan Gaga, Kecamatan Larangan. Kota Tangerang, Kamis (29/1).

Masih kata Dimyati, kemudian dilanjutkan ke tingkat kelurahan setelah itu baru berjenjang ke Musrenbang tingkat kecamatan yang dihadiri delegasi-delegasi kelurahan untuk focus pembangunan infrastruktur yang menjadi skala prioritas seperti saluran air, sarana jalan dan lain-lain.

“Kegiatan musrenbang tidak hanya menjadi wadah bagi penyusunan rencana kegiatan yang akan dilaksanakan. Musrenbang harus dipandang sebagai saluran resmi yang dipersiapkan untuk menampung aspirasi masyarakat dalam rangka memperoleh akses yang memadai dalam kebijakan penganggaran pembangunan. Untuk itu, maka mutu proses dan mutu hasil musrenbang akan sangat menentukan efektifitas penyaluran aspirasi dan kebutuhan masyarakat,” tutupnya. (Jeffry)

Baca Juga :  Airin Berkunjung Ke Kantor Pemadam Kebakaran