Beranda Berita Photo Kepala Sekolah Sebagai Educator

Kepala Sekolah Sebagai Educator

BERBAGI

Berita Tangsel On – Kepala sekolah memiliki peran strategis dalam pengelolaan kegiatan pembelajaran. Peran dan fungsi kepala sekolah sebagai educator. Dalam melakukan fungsinya sebagai edukator, kepala sekolah harus memiliki strategi yang tepat untuk meningkatkan profesionalisme tenaga kependidikan di sekolahnya.

Fungsi kepala sekolah sebagai edukator adalah menciptakan iklim sekolah yang kondusif, memberikan nasehat kepada warga sekolah, memberikan dorongan kepada seluruh tenaga kependidikan, serta melaksanakan model pembelajaran yang menarik. Sosok Narsum. S.Pd. sebagai kepala sekolah di SDN. 03 Pondok Kacang Barat, Kelurahan Pondok Kacang Barat Kecamatan Pondok Aren sangat digandrungi oleh para guru, murid, orang tua murid bahkan masyarakat ditempat tinggalnya. 

Karena sikapnya yang ramah, bijaksana, aktif dalam pembangunan selama perannya sebagai kepala sekolah disekolah SDN 03 Pondok Kacang Barat. Demi mewujudkan lingkungan sekolah yang asri, nyaman, idaman, Narsum mengajak serta para guru dan murid untuk membangun dan menata taman disekolah bahkan membenahi seluruh area sekolah sehingga sekolah tersebut tampak bersih, sejuk dan nyaman untuk kegiatan belajar mengajar bahkan bagi orang tua dan masyarakat setempat. Selain semua hal tersebut diatas, adapun beberapa prestasi yang pernah dicapai oleh SDN Pondok Kacang Barat  berkat kegigihan Narsum dalam membina para guru dan murid-murid disekolahnya.  Misalnya SDN 03 Pondok Kacang Barat menempati juara kedua dalam O2SN (Olimpiade Olahraga Siswa Nasional) dan OSN (Olimpiade Sains Nasional) tingkat Kecamatan.(Jeffry)

Baca Juga :  Lurah pondok Jaya Serahkan Kunci Program Bedah Rumah